Setelah viral di mana-mana, akhirnya saya memutuskan nonton Drama Korea Squid Game!
Saya pikir tayangan ini bernuansa riang dan menyenangkan karena judulnya mengandung kata ‘Permainan’. Siapa tau dengan nonton ini rindu masa lalu saya terobati. Di luar ekspetasi, ternyata genre-nya thriller yang mana setiap episode mengandung sesuatu yang tak terduga. Harapan bernostalgia jadi hangus seketika!
Sebagai generasi 90an, saya terharu ketika permainan ‘Lampu Merah Lampu Hijau’ berlangsung. Permainan ini mengingatkan saya pada dolanan ‘patung-patungan’. Cara mainnya sama. Semua pemain harus mengikuti aturan penjaga. Penjaga bilang gerak, pemain harus bergerak. Penjaga bilang diam, pemain nggak boleh menggerakkan anggota tubuh sedikit pun. Pada momen ini kalau penjaga mendapati ada pemain yang masih bergerak, artinya dia mati alias “kena kau!”
Namun rupanya istilah mati dalam squid game berarti mati beneran. Adegan ini membuat hati saya mencelos, membuat tidur malam kebawa mimpi aneh-aneh. Huft! Apa yang dipikirkan sutradara saat membuat ide film kayak gini!
Terinspirasi Drama Squid Game, Ini Permainan Populer Generasi 90an
Permainan generasi 90an sangat fenomenal. Aktifitas kami tak jauh-jauh dari adu fisik, adu ketrampilan dan adu kreativitas. Cukup menyenangkan meski ketika pulang ke rumah menjelang maghrib, Ibu sudah berdiri gagah sambil membawa penjalin, hihi..
Ada yang pernah merasakan dipukul pakai alat ini? Fiuh, rasanya panas dan perih! Tapi semua itu tak terasa apa-apa manakala pulang dalam keadaan menang. Hadiahnya cuma satu, puas bisa ngalahin teman!
Saat bermain kami sangat kompetitif, nggak mau kalah sedikit pun. Padahal kalau menang bisanya cuma teriak-teriak, “Horeeee, aku menang!”. Trus nggak lama kemudian diomelin tetangga sambil datang bawa ember berisi air, “Byorrr” haha…
Terinsipirasi drama Squid Game, saya jadi ingin mengulas beberapa permainan popular generasi 90an yang sekarang sudah jarang ditemui.
1. Gobak Sodor

Gobak Sodor atau ada yang menyebut Galasin merupakan permainan tim yang mengutamakan strategi. Untuk memenangkan pertandingan, tim harus kompak dan saling membantu.
Arena yang harus dilalui adalah sebidang kotak dengan garis batas. Ada tim jaga garis, ada tim yang main. Jika ingin menang, tim main harus berhasil melalui semua garis penjagaan. Sedangkan trik untuk penjaga garis agar tidak kebobolan, caranya pasang pemain di tiap garis secara zigzag.
Jadi ingat petuah Pak Tua ketika bermain tarik tambang di Squid Game, tidak perlu memiliki tim yang berbadan besar untuk memenangkan permainan, yang penting strategi.
2. Monopoli

Saat lelah bermain fisik, bermain monopoli adalah pilihan tepat bagi generasi 90an untuk menghabiskan waktu senggangnya. Permainan ini maksimal dimainkan 4 orang dengan 1 orang bertugas sebagai pegawai bank.
Supaya jadi orang tajir melintir, pemain monopoli harus cermat mengatur keuangan supaya nggak terjebak hutang pinjol illegal, hihi.. main monopoli kelihatannya gampang, tapi kalau sudah kena pajak, masuk penjara, berurusan dengan hipotek, urusan sama bank makin rumit.
2. Lempar Karet Gelang

Permainan lempar karet adalah kombinasi strategi, kecermatan, konsentrasi dan brain games. Untuk bermain, seseorang harus memiliki karet gelang yang dilemparkan dalam sebuah bidang dengan angka antara 1-10.
Cara mainnya, gelang digulung sedemikian rupa kemudian dilemparkan menuju kotak angka. Jika karetnya melesat dari kotak, maka karetnya jadi milik penjaga garis. Sedangkan bila karetnya jatuh dalam bidang angka, penjaga harus membayar karet sebanyak angka tersebut.
3. Bongkar Pasang

Mainan bongkar pasang jaman dulu biasanya disukai anak perempuan. Selembar kertas yang terdiri dari gambar karakter manusia, baju, beserta pernik-perniknya. Di sini kita bisa memasangkan baju pada sebuah karakter kertas. Terkadang ada sepatu, tas, tempat tidur, dan lain-lain
Seiring dengan perkembangan jaman, permainan bongkar pasang ada yang berupa balok, lego yang bermanfaat untuk memicu kreativitas anak hingga berhasil membuat bangunan, rumah, dan lain-lain
4. Bekelan

Jaman dulu bekel merupakan permainan yang sangat populer di kalangan anak perempuan. Keterampilan dalam melemparkan bola karet dan ketangkasan membolak-balikkan 6 anak bekel adalah kunci sukses memainkan ini.
Tidak ada batasan pemain, asalkan dimainkan secara bergantian sesuai urutan. Mainan ini paling seru, apalagi dimainkan banyak anak. Bisa lupa waktu!
5. Dakon

Dakon atau congklak disebut sebagai permainan tradisional yang menggunakan papan berlubang dengan biji dakon. Mainan ini bisa dimainkan siapa saja, baik laki-laki maupun perempuan. Setiap permainan terdiri dari 2 orang yang bermain gantian. Biasanya kalau biji dakonnya ilang diganti dengan biji srikaya, biji kelengkeng, atau batu.
6. Gembot
Diantara semua permainan, gembot adalah mainan yang menurut generasi 90an paling canggih. Tulisan sebenarnya Game Watch namun di lidah anak-anak jadi gembot. Karena harganya mahal, kami lebih sering menyewa. Sebelum bel sekolah dimulai, penyewa gembot paling laris dikerubuti anak seragam putih merah.
Dulu saya paling senang memainkan Brick Game dengan varian permainannya Tetris dan Snake. Mainnya gampang-gampang menggemaskan. Brick Game keluaran terakhir malah ada yang bisa ngomong, jadi kalau salah naruh balok tetris dia akan teriak, “bego, Lu” (dulu kami tertawa aja di bego-begoin, sekarang ngomong begitu langsung kena tampar, haha)
Main Game, Hiburan Me Time yang Menyenangkan
Beruntunglah anak generasi 90an yang menjadi saksi terobosan teknologi game dari masa ke masa. Gara-gara keranjingan Brick Game saya sulit melepaskan diri dari kebiasaan bermain.
Jadi ingat dulu awal mengenal PC komputer saya langsung menginstal banyak permainan di Harddisk. Sebut saja Zuma, Dinner Dash, Feeding Frenzy, Hang A Roo, dan lain-lain. Tapi semua itu sudah saya hapus karena keterbatasan kapasitas penyimpanan. Rasanya hidup ini begitu hampa tanpa game, huhu..
Beberapa waktu lalu saya dapat rekomendasi teman supaya main di Plays.org, sebuah situs game online yang memuat banyak sekali permainan yang bisa dimainkan secara GRATIS! Nggak perlu install-instal, nggak pakai daftar akun segala macam, tapi bisa langsung dimainkan di komputer maupun smartphone.
Awalnya saya takut kuota internet kesedot. Maklum saya adalah pengguna internet mobile, dan nggak memiliki akses wifi di rumah. Tapi setelah bermain 3 jam, kuota saya aman dan lancar. Ini karena game di Plays.org menggunakan aplikasi web JavaScript sehingga begitu ringan dimainkan. Selama bermain, saya tidak menemukan drama ngelag atau merasa sebel terganggu iklan. Main aja loss dol!
Saat melihat pilihan permainannya, rasanya mau nangiiiisss, banyak sekali kategori gamenya. Saya hitung totalnya ada 191 kategori!
Dari sekian pilihan saya mencoba genre simulasi. Adalah game Casagrandes Mercado Mayhem, sebuah permainan simulasi aktifitas di supermarket. Di sini saya berperan sebagai staf yang melayani pembeli berbelanja kebutuhan sehari-hari. Seru banget, menurut saya game ini memicu strategi sekaligus kecepatan tangan dan otak.
Game Simulasi yang lain ada Super Hero Girls Burrito Blitz: Mexican Taco Stand Sim Game jadi permainan ini kita bertindak sebagai pelayan restoran Italia yang bertindak melayani pembeli.
Jika ingin bermain strategi ada Game Rolling Cheese. Sesuai namanya pemain diajak berpikir keras bagaimana si tikus bisa memakan keju dan strawberry dengan cara merobohkan balok-balok cokelat. Permainannya ringan tapi bikin susah berhenti!

Untuk game simulasi seperti ini saran saya mainnya pakai PC dan mouse. Kalau teman-teman menggunakan kuota internet mobile seperti saya, manfaatkan fitur hotspot di smartphone lalu laptopnya nyambung wifi. Jangan takut boros kuota, saya aja pakai 1GB gak habis buat main 5 jam.
Kalau lagi nggak bisa di depan PC, ada beberapa game juga yang mobile friendly, misalnya Tetra Blocks. Game tetris yang bisa dimainkan santai ketika menunggu antrian atau saat istirahat kantor.
Menyenangkan sekali, sejak mengenal situs Plays.org akhirnya saya bisa bermain game kapan saja di mana saja. Kalau teman-teman ingin bermain juga langsung aja kunjungi https://plays.org/
Nah, ada yang sudah nonton Squid Game? Menurut kalian permainan populer generasi 90an apa sih yang terkenang di ingatan?
Leave a Reply to Tuty Queen Cancel reply