Category: Kecantikan

Kategori ini berisi tentang tulisan seputar pengalaman treatment di klinik kecantikan dan review produk

  • Hayyu Syar’i Skin Clinic Surabaya, Klinik Kecantikan Kulit Syar’i Pertama di Indonesia

    Hayyu Syar’i Skin Clinic Surabaya, Klinik Kecantikan Kulit Syar’i Pertama di Indonesia

    Hayyu1

    Hayyu Syar’i Skin Clinic Surabaya, Klinik Kecantikan Kulit Syar’i Pertama di Indonesia“Assalamu A’laikum”

    Sapaan ramah 2 muslimah menyapa saya ramah begitu membuka pintu kaca.

    Saya yang terbiasa slonong geboy tertegun, lalu menjawab salam tersebut dengan setengah malu. Hih, kebiasaan! Selalu lupa memberi salam kalau masuk ruangan. (more…)

  • Menjaga Daya Tahan Tubuh tetap sehat dengan CNI Ester-C Plus

    Menjaga Daya Tahan Tubuh tetap sehat dengan CNI Ester-C Plus

    Menjaga Daya Tahan Tubuh tetap sehat dengan CNI Ester-C Plus. Kata siapa badan saya setrong? Itu hanya perasaan kalian! Karena saya gak pernah aja mengaku demam, kecuali flu berat hingga mengubah suara merdu saya jadi serak-serak amber. Se –demamnya badan, sepusingnya kepala, dan sepegelnya punggung saya, kalau ada yang ngajak nongkrong ke foodcourt Royal, oke-oke aja. Gak ada obat paling manjur di dunia ini selain silaturrahmi dan kumpul bareng teman-teman. Coba, deh, saat kalian sakit. Hubungi teman-temanmu, ajak mereka kopdar. Insya Allah segala penyakit langsung sembuh. Percaya deh, kamu bisa tertawa puas, pening-pening di kepala hilang tak berbekas..

    2016-11-21_09-12-13

    Kapan ya? Bulan lalu, tepatnya, saya menderita demam berkepanjangan ditambah lagi flu, batuk, pilek selama 2 minggu. Obat yang saya minum hanya obat flu biasa, umum dijual di warung. Meski kondisi meriang, saya nggak merasa sedang sakit. Bahkan teman-teman pada gak percaya kalau saya sakit, kendati saya sudah bilang, “Aku lagi sakit”. Mereka baru percaya setelah mendengar suara saya yang seperti ketiban gajah bunting di voice message yang saya kirimkan. “Lho, kamu sakit beneran, Yun?” *oalah, yo.. yo.. dibilangi dari tadi gak percaya* 😀

    Saya akui, perubahan cuaca pengaruh banget dengan kondisi tubuh seseorang. Gak main hujan-hujanan, tiba-tiba kepala terasa pusing dan demam hebat. Dokter bilang, seseorang bisa mengalami kondisi seperti karena daya tahan tubuhnya sedang turun. Sama seperti yang sedang saya rasakan. Kebanyakan aktifitas kadang kurang saya sadari, tiba-tiba aja jatuh sakit. Buat saya, selama pikiran senang, gak ada dalam kamus yang namanya sakit. Saya anggap itu semua akibat kelelahan, kebanyakan uang pikiran. Padahal, tubuh sudah ngasih kode minta istirahat. Begitulah kalau semangat kuat, tenaga kurang. Lagian kuping saya terlalu ‘sombong’, untuk mendengarkan protesan mereka.

    2016-11-21_09-10-35

    2 kaplet obat tak mempan, Mas Rinaldy menyarankan saya minum suplemen vitamin C. Dalam kondisi drop, vitamin C memang membantu banget menjaga daya tahan tubuh selain dapat mengatasi sariawan dan bibir pecah-pecah. Rutin mengkonsumsi vitamin C dapat menjaga kesehatan kulit, apalagi bagi wanita. Suplemen vitamin C yang beredar saat ini adalah Ester-C Plus dari CNI.

    CNI Ester-C Plus bukan sekedar vitamin C biasa, merupakan vitamin C generasi ketiga yang dapat diserap tubuh lebih cepat dan dapat bertahan lebih lama di dalam tubuh. CNI Ester C Plus mampu menjaga daya tahan tubuh selama 24 jam.

    Konsumsi Ester-C Plus dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, berperan sebagai antioksidan, memelihara daya tahan tubuh, serta memperbaiki susunan kolagen.

    2016-11-21_09-15-16

    Setelah konsumsi Ester-C Plus besok paginya badan pelan-pelan membaik. Demamnya langsung turun dan suara saya balik jadi merdu kembali. Untuk menjaga tubuh agar selalu sehat, paling penting adalah menjaga pola makan, ya, kawan. Olahraga yang teratur, rajin minum air putih dalam jumlah banyak, dan konsumsi Vitamin C, seperti CNI Ester-C Plus, satu tablet per hari.

  • Cetaphil Gentle Skin Cleanser, Sahabat pembersih untuk segala jenis kulit!

    Cetaphil Gentle Skin Cleanser, Sahabat pembersih untuk segala jenis kulit!

    Begitu heran ketika mendapati sebuah produk pembersih kulit yang bisa digunakan tanpa memakai air. Yang saya tau selama ini produk pembersih wajah selalu membutuhkan air, apalagi kalau produknya mengandung banyak busa, kalau nggak segera dibilas cepet-cepet, bikin mata jadi pedih.

    Namanya Cetaphil Gentle Skin Cleanser yang saya gunakan selama seminggu ini ketika keadaan darurat yang tak memungkinkan saya membersihkan kulit dengan air. Botol Putih cenderung kotak memiliki tutup berwarna biru itu setia menemani saya kemanapun pergi. Merasa bersyukur banget, dengannya kepedean saya tidak merasa luntur sedikitpun. Walaupun gak mandi, muka saya tetep cling cling 😀

    2016-06-28_12-20-35

    Seminggu ini saya gak bisa duduk diam di rumah karena harus riwa-riwi ke rumah sakit menjaga Ibuk yang sedang dirawat. Jangankan merawat muka, mandi aja lupa! Yang penting orang lain gak tau kalau saya belum mandi 2 hari huehue.. Dan baru saya sadar waktu menghadap kaca, di pipi muncul satu butir benjolan kecil kemerah-merahan yang ketika dipegang rasanya sengkring-sengkring nyeri. Whealaaahh jerawaaaat…

    2016-06-28_12-24-23

    Cetaphil Gentle Skin Cleanser Pembersih Kulit tanpa air

    Selama 3 hari di Rumah Sakit dan ngurus ini itu praktis melupakan kesehatan kulit saya sendiri. Kalaupun kena air paling hanya air wudhu. Lumayan segar memang, tapi tetap aneh aja rasanya kalau kulit belum tersentuh sabun. Kandungan minyak di wajah saya susah sekali diajak baikan dengan air wudhu. Jadi meskipun sudah wudhu, pipi masih terasa lengket. Untung saya ingat punya Cetaphil Gentle Skin Cleanser. Sabun Wajah yang nggak bersabun!

    Lihat video di bawah ini:

    Sebenarnya saya masih baru memakai produk Cetaphil Gentle Skin Cleanser. Kurang lebih 4 harian-lah. Saya tertarik menggunakannya setelah mendengar testimoni dari teman-teman yang mengatakan produk Cetaphil ampuh merawat kulit sensitif. Apalagi bisa digunakan tanpa memakai air.

    2016-06-28_12-21-45

    Di dunia per-kosmetik-an, banyak sekali produk yang menawarkan sejuta keampuhan. Dan begitu mendengar berita tentang kosmetik dengan kandungan bahan kimia berbahaya, saya takut-takut cabe. Belinya gampang aja, tapi ketika datang masalah, ongkos perawatannya gak sebanding sama harga belinya. Jadi saya putuskan pakai kosmetik yang aman-aman sajalah, seperti Cetaphil punyaa..

    Kandungan Cetaphil terdiri dari Purified Water, Cetyl Alcohol, Propylene Glycol, Sodium lauryl Sulfate, Stearyl Alcohol, Methyl Hydroxybenzoate, Propyl Hydroxybenzoate, Butyl Hydroxybenzoate aman digunakan untuk kulit. Dari kemasannya yang kokoh, saya yakin Cetaphil produk kosmetik yang dipercaya.

    2016-06-28_12-22-13

    Jika ditelusuri, wajah saya sebetulnya baik-baik saja. Dalam pengamatan belum pernah mengalami keadaan yang mengganggu. Sekalipun jerawat, paling Cuma 1 atau 2 biji, gak pernah sampai neblok ke segala penjuru. Yang agak mengganggu adalah kandungan minyak wajah saya persis pel-pel-an basah, yang kalau di peres, cairannya jatuh ke mana-mana. Itulah alasan mengapa saya terlalu malas memakai make up. Makeup-an sebentar aja, gak lama udah berminyak lagi. Apalagi saat baru bangun tidur, muka saya lengket di mana-mana.

    Cetpahil Experience berhasil mengurangi minyak berlebih

    Ketika pertama menuangkan Skin Cleanser Cetaphil saya agak kaget karena tingkat kecairannya jauh berbeda dengan pembersih muka pada umumnya. Biasanya pembersih muka memiliki karakter kecairan yang sangat kental dan berwarna putih, namun pembersih Cetaphil warnanya cenderung bening dan tingkat kekentalannya lebih ke cair. Jadi, pengalaman bagi yang baru pertama pakai, kudu hati-hati saat menuangkannya. Pelan-pelan saja dan ikuti ritme keluarnya cairan.

    2016-06-28_12-22-31

    Perlu diketahui, Skin Cleanser Cetaphil tidak mengandung sabun. Dan jangan kaget ketika di oleskan ke wajah busanya tidak keluar. Sebagai produk pembersih yang telah mendapat rekomendasi Dermatologist, Cetaphil hadir dengan formula lembut tanpa sabun dan tanpa parfum.

    Usai membersihkan wajah menggunakan Cetaphil, kulit saya terasa lembut dan lembab alami. Sangat berbeda dengan Pembersih wajah saya sebelumnya yang keset, kering, dan kaku. Berita bahagianya, pembersih Cetaphil mampu menahan gelontoran minyak di wajah lebih lama. Bangun tidur pun, muka saya tetap lembab bebas dari noda minyak. Asik banget pokoknya. Yang biasanya bangun tidur muka terasa lepek, sejak pakai Cetaphil, sekarang jadi keset. Habis pakai Cetaphil muka jadi kenyal, bersih terlindungi, dan selalu segar.

    Ayo, bersihkan wajah dengan Cetaphil Skin Cleanser, hemat air!

    Kegiatan menghemat air bisa dilakukan kapan saja, lho, ga harus nunggu momen Hari Lingkungan Hidup atau Earth Hour. Sekarang pun membersihkan kulit bisa tanpa air. Tinggal siapkan Cetaphil Gentle Skin Cleanser dan kapas atau kain lembab!

    2016-06-28_12-28-21
    Penampakan Cetaphil saat saya oleskan di kulit tanpa menggunakan air

    Menurut saya, produk Cetaphil Skin Cleanser ini unik. Sangat memudahkan dan membantu membersihkan wajah tanpa repot. Apalagi seperti sekarang ini banyak orang mudik jauh. Ketika di tengah jalan, dan ingin membersihkan muka, tinggal oleskan saja Cetaphil. Produk Cetaphil aman digunakan oleh siapa saja tanpa menyebabkan iritasi. Formulanya cocok untuk segala jenis kulit. Kalau ada Cetaphil, jangan ada alasan lagi wajah kotor.

    Cara membersihkan wajah dengan Cetaphil cukup tuangkan di kulit secukupnya, gosok-gosok muka dengan lembut, lalu bilas. Bilasnya bisa dengan air atau cukup dengan kain lembab. Coba deh, rasakan sensasinya!

    2016-06-28_12-42-17
    Setelah pakai Cetaphil muka jadi bersih karena dasar kulit sehat adalah membersihkannya! Siap menyambut hari lebaran! 🙂

    Nah, yang mau mudik dan tetap pengin tampil prima, siapkan saja Cetaphil di tas. Tenang saja, kemasan Cetaphil aman kok. Botol dan tutupnya kokoh sempurna! Selamat mudik, kawans…

    2016-06-28_12-25-36

    Info Lanjut tentang produk-produk Cetaphil, kunjungi akun social media Cetaphil:

    Youtube: Cetaphil Indonesia
    Facebook: https://www.facebook.com/cetaphilindonesia/
    Twitter: @cetaphil_id
    Intagram: @cetaphil_id

    Bagi kalian yang ingin mendapatkan informasi seputar produk dan perawatan kulit terkini dari Cetaphil, join saja Mailing List Cetaphil. Pssstt.. bagi yang berlangganan dapat kesempatan mendapat hadiah menarik dari Cetaphil! Klik website Cetaphil Indonesia

  • KAHECI, Kaos Kaki Lukis Cantik bercorak Henna

    KAHECI, Kaos Kaki Lukis Cantik bercorak Henna

    KAHECI, Kaos Kaki Lukis Cantik bercorak Henna. Kalau boleh terus terang, saya tuh perempuan yang puaaaaling males merawat tubuh. Males pakai handbody, males bersihin muka, dan males-males yang lainnya. Gak telaten aja, sih. Habis mandi pagi dan sore, ya udah, selesai urusan. Pakai bedak cuma pas mau pergi-pergi aja. Lipstik-an pun, jarang.

    Saya juga orang yang paling males nutupin diri dari serangan matahari. Naik motor gak mau pakai jaket, tangan dibiarkan terbuka di atas setir, kaki terlalu biasa kena sengatan matahari. Padahal dengan cuaca kota Surabaya yang terasa menyengat kuadrat, menutup tubuh mestinya kewajiban. Tak sekali aja tangan dan kaki saya protes kena panas. Rasanya clekit-clekit, kayak ditusuk-tusuk jarum hehe.. tapi, gimana lagi ya, saya terlampau sumuk untuk menutupi tubuh terlalu rapat. Gak bisa menahan lelehan keringat dari tubuh. Rasanya gerah gitu lho kalau badan kuyup air keringat.

    kaos kaki KAHECI

    Alih-alih menolak memakai pelindung tubuh, warna kulit tangan dan kaki saya jadi belang, alias gelap separuh. Terutama kaki yang belangnya mengikuti alur garis sepatu saya!

    “Makanya kemana-mana tuh pakai kaos kaki!” pesan sahabat yang sering saya curhati perihal perbedaan warna kulit saya. Sahabat saya ini orangnya unik. Kalau keluar rumah, Ia selalu menutupi seluruh bagian tubuhnya. Kendati hanya beli sesuatu di warung sebelah rumah. Pakai jaket sampai menutup pergelangan tangan, masker penutup muka, dan kaos kaki. Sampai heran lihatnya saya.

    Beberapa hari lalu teman saya membeli kaos kaki 2 pasang. “Nih, satu pasang buatmu, biar kulitmu gak belang” katanya.

    Awalnya saya ogah nerima. Apalagi kaos kakinya panjang sampai di atas mata kaki. Saya pikir-pikir, rejeki kok di tolak. Siapa tau ketika saya ‘insaf’ nanti, barang pelindung kaki ini berguna. Kaos kaki bercorak mirip kembang tato itu kemudian saya terima.

    Ketika melakukan perjalanan ke Bangkalan Madura dengan motor kemarin, saya benar-benar tak tahan dengan sengatan matahari. Nggak lagi seperti di tusuk-tusuk jarum, tapi rasanya seperti di cubit-cubit. Seberapapun cara saya menghindarkan kaki dari sengatan, tetap aja rasanya menusuk. Di tengah jalan saya berhenti lalu memakai kaos kaki pemberian teman. Untung, saya siapkan tadi. Sengaja saya bawa buat jaga-jaga. Dan ternyata, pakai kaos kaki itu nyamaaaaan banget. Adem, gak clekit-clekit lagi. Menyesal, duh, kenapa gak dari kemarin-kemarin hehe..

    Label yang terpampang di kaos kaki itu merknya KAHECI, Kaos Kaki Lukis Cantik bercorak Henna. Warna dasarnya coklat dan polkadot putih yang dihiasi kembang panjang berwarna hitam. Saat di pakai, sekilas kaki saya seperti dilukis ala lukisan Henna. Kan sekarang lagi musim, tuh, lukis-lukis kaki dan tangan supaya terlihat cantik. Uniknya, lukisan itu di aplikasikan di atas kaos kaki. Pengen ganti gambar lukisan? Gampaaang, tinggal ganti kaos kaki aja dengan gambar lainnya hehe..

    Kaos Kaki KAHECI

    Bahan kaos kaki Kaheci ini adem. Serat yag dipakai dari bahan spandex dan nilon. Bagusnya lagi, corak bunga yang terpampang di kaos kaki ini halus. Ketika di tarik, tarikan kaos kaki lumayan elastis.

    Hari ini iseng saya browsing kata kunci KAOS KAKI KAHECI, dan wowww, banyaaak pilihannya. Coraknya cantik-cantik pula. Setelah di telisik, rupanya sahabat saya beli kaos kaki itu melalui online, di Facebook page Grosir Kaos Kaki Murah Senyum Ummi!

    Mau beli Kaos Kaki KAHECI, Kaos Kaki Lukis Cantik bercorak Henna?
    Pesan langsung aja ke Contact Person di bawah ini:
    Grosir Kaos Kaki Murah Senyum Ummi
    CP: Ummu Shofiyyah/ Abu Shofiyyah
    Alamat: Graha Asri Sukodono Blok AE/11 Sidoarjo
    Telp: 0816-1511-4462 / 0878-5415-9615

  • Langkah-langkah Sebelum Memilih Desain Busana Muslim Khusus Wanita

    Langkah-langkah Sebelum Memilih Desain Busana Muslim Khusus Wanita

    Saat ini fashion wanita mengalami banyak perubahan ke arah modern dan lebih baik. Mulai dari baju, tas dan sepatu, semua makin di desain moderen dan elegan. Tak terkecuali dengan busana muslim.

    Beberapa tahun yang lalu, busana muslim yang memberikan kesan feminim pada wanita ini hanya memiliki corak polos dan modelnya berupa rok saja. Tetapi saat ini pakaian muslim sudah mengalami perubahan dengan sentuhan yang lebih menarik namun tidak meninggalkan kesan santun yang dimiliki. Karena banyak desain yang ditawarkan, tak heran jika banyak wanita saat ini menjadi sedikit rumit dalam memilih busana muslim untuk dirinya sendiri.

    OOTD

    Sebelum mengetahui bagaimana memilih desain baju muslimah yang benar, saya memiliki tips sebelum memilih busaa muslim khusus wanita. Lebih baik bila teman-teman mengetahui terlebih dahulu bagaimana memilih baju muslim, misalnya saja, berdasarkan kualitas kain. Cara memilihnya adalah sebagai berikut:

    ● Jangan menomorsatukan desain saat memilih baju muslim. Karena desain belum tentu memberikan kenyamanan untuk Anda.

    ● Usahakan memilih baju muslimah yang terbuat dari bahan yang mampu menyerap keringat dan tidak membuat gerah saat dikenakan.

    ● Perhatikan jahitan baju muslim yang akan dibeli, pastikan kualitas jahitannya bagus dan tidak mudah robek.

    ● Cobalah baju terlebih dahulu sebelum membeli dan pastikan baju tersebut tidak ketat ataupun longgar saat dikenakan.

    Itulah beberapa cara dalam memilih baju muslim berdasarkan kualitasnya. Perlu teman-teman ketahui juga jika baju muslim berkualitas belum tentu memiliki harga yang mahal.

    Setelah mengetahui bagaimana cara memilih kualitasnya, selanjutnya yang harus diketahui adalah bagaimana cara memilih desainnya.

    ● Pilihlah busana muslim yang memiliki desain sederhana dan tidak perlu memiliki banyak detil apabila digunakan dalam aktivitas sehari-hari.

    ● Untuk yang memiliki ukuran tubuh gemuk, ada baiknya memilih baju muslim yang bercorak kecil-kecil. Sehingga bisa memberikan kesan lebih langsing pada saat mengenakannya.

    ● Sedangkan untuk yang memiliki ukuran tubuh kurus, ada baiknya memilih baju yang memiliki model bertumpuk. Jadi bisa, terlihat lebih berisi saat mengenakannya.

    ● Pilihlah warna baju muslim yang sesuai dengan karakter pemakainya. Sehingga saat dikenakan bisa menunjukkan karakter dari diri Anda.

    Mudah bukan cara untuk bisa memilih baju muslimah khusus wanita ini? Agar baju muslim yang teman-teman kenakan lebih hidup dan menarik, sebaiknya padukan dengan hijab cantik berwarna senada. Apabila takut terlihat gemuk saat mengenakan hijab, bisa diakali dengan mengenakan ciput anti tembem. Selain itu usahakan untuk memilih hijab yang polos untuk mengurangi kesan tembem pada pipi Anda.

    Memadukan aksesoris saat mengenakan busana muslim juga tak ada salahnya. Namun harus tahu juga, jangan menambahkan terlalu banyak aksesoris karena bisa memberikan kesan “toko berjalan” pada diri Anda. Lebih baik gunakan aksesoris sewajarnya saja seperti jam tangan, kalung aksesoris maupun tas.

    Demikian Langkah-langkah Sebelum Memilih Desain Busana Muslim Khusus Wanita, semoga bisa membantu teman-teman saat memilih baju muslimah.

  • Sensasi Hair Spa Strawberry Yoghurt di HERBS SPA Surabaya

    Sensasi Hair Spa Strawberry Yoghurt di HERBS SPA Surabaya

    Hair Spa Strawberry Yoghurt di HERBS SPA menyegarkan, menutrisi dan melindungi rambut

    Sekarang saya punya kebiasaan baru. Kibas – kibas rambut di depan Suami! huahaha..

    Jpeg

    Sepulang Hair Spa Strawberry Yoghurt di HERBS SPA , rambut saya jadi wuaaangii… Kalau dipegang haluuus dan jatuhnya sempurna. Harumnya Strawberry menyebar di mana – mana. Sampai saya sendiri lingak – linguk, cari bau wangi apa di rumah. Pas nyium rambut, bara sadar yang wangi ada dibelakang saya haha..

    Sudah beberapa hari terakhir saya janjian sama Cewe Alpukat dan Mbak Kisekii untuk Spa bareng di Herbs Spa. Karena sama – sama sibuk, janjian itu molor – molor terus. Apalagi Mbak Kisekii sekarang liburnya gak bisa diprediksi. Saya sendiri juga sibuk piknik hihi.. Si Cewe Alpukat sibuk cari sandingannya, Cowo Alpukat. haha.. Dan begitu kemarin ada kesempatan, kami langsung meluncur ke Herbs Spa di Jalan Prapanca no. 56 Surabaya.

    Jpeg

    Layanan Herbs Spa dari ujung rambut hingga ujung kaki. Konsepnya menggunakan eksotis Timur Tengah dan perawatannya memakai bahan – bahan alami.

    2015-12-18_03-39-04

    Sengaja memilih Herb Spa karena wanginya seperti.. hmm.. minyak wangi klasik orang Arab. Seger – seger sedap. Pilihan Spa nya juga macam – macam. Ada Spa Susu, Yoghurt, Lumpur, Coklat, Coffe, Greentea, Strawberry, dan lain – lain.

    Ketika bertemu owner nya langsung, Bu Eva Zulfah, menjelaskan alasan mengadopsi kebudayaan Arab di Indonesia. Adalah agar masyarakat umum bisa merasakan perawatan tradisi orang Arab. Sebagai pecinta wewangian Arab saya pun penasaran mencicipi Spa a la Timur Tengah ini. Kabarnya usai Spa wanginya gak ilang – ilang. Harumnya bisa tahan lama.

    Asikk.. coba, ahh 😀

    2015-12-18_03-40-21

    Dari sekian pilihan saya memilih paket Gift 1 yang terdiri dari:
    1. Hair Spa + Back Scrub
    2. Hand + Foot Spa

    Harga paketnya Rp. 140.000,-

    Kalau dihitung – hitung ambil paketan lebih murah. Saya itung ‘pretelan’ aja ya, Hair Spa 110 ribu, Hand Spa Rp. 30 ribu, Foot Spa 50 ribu. Jadi paket Cuma 140 ribu. Hemat 50 ribuu 🙂

    2015-12-18_03-39-50

    Pilihan Hair Spa ada beberapa, diantaranya: Strawberry Yoghurt, Green Tea Butter, Cinamon Coffee, Black Chocolate, Mint, dan Vanilla Milk. Tiap kandungan bahan fungsinya macam – macam. Dari sekian pilihan yang cocok untuk rambut saya adalah Strawberry Yoghurt yang berguna untuk menyegarkan, menutrisi dan melindungi rambut.

    Sebelum memulai Spa saya diminta memakai kain batik buat kembenan. Sempat was – was kalau ada laki – laki lewat hihi.. untunglah Herbs Spa, spa khusus untuk wanita, pelan-pelan kegalauan saya ilang.

    2015-12-18_03-38-46

    Terapis di Herbs Spa enak. Pijitannya kuat. Kalau merasa kurang kuat atau terlalu kuat, terapis baik – baik menyampaikan ke saya minta yang bagaimana. Terapisnya asyik di ajak ngobrol jadi saya gak merasa canggung minta begini, minta begitu.

    Seperti kejadian saat rambut saya rontok waktu disisir. Mbak terapisnya tanya, Mau di uap pakai mesin, apa pakai handuk?

    Karena saya nurut apa kata Mbak Terapis, saya pasrah aja denga menjawab, “Baiknya gimana kalau rambut rontok, Mbak?”

    “Baiknya pakai handuk”

    Saya jawab, “Ya udah pakai handuk, Mbak.”

    Kemudian Mbak Terapis kasih alternatif lain, “Saya uap sebentar pakai mesin ya. 5 menit aja. Lalu pakai handuk”

    Saya iyain aja.

    Yang menjadi catatan buat Herbs Spa adalah pijatan tangan dan kaki waktunya kalau bisa di tambah. Beberapa meniiit saja. Karena saya suka pijat maunya di pijat agak lamaan hehe..

    Secara keseluruhan Herbs Spa sangat saya rekomendasikan buat teman – teman yang ingin melakukan relaksasi. Tempatnya nyaman, bersih, dan luas.

    Bagi yang mau naik pelaminan, Herbs Spa menyediakan paket treatment lengkap, seperti Arusah, yaitu perawatan rambut menggunakan bahan rempah alami. Rambut yang basah di kasih Ratus dan dupa Arab. Ini merupakan tradisi yang dilakukan Pengantin Arab.

    2015-12-18_03-40-35

    Juga Spa Cleopatra yang meliputi Body Massage menggunakan Olive Oil, Steam Badan, Scrubbing dengan aroma rempah yang sangat harum, Berendam rempah hangat dan wangi, Badan diolesi parfum menggunakan racikan Herbs, Ratus organ kewanitaan, serta diberikan minuman jamu tradisional untuk perawatan dari dalam.

    Jpeg

    Hair Spa Strawberry Yoghurt di HERBS SPA saya kemarin di tutup dengan sajian wedang jahe hangat. Sebelum pulang poles muka pakai Bedak Arab Kokuryu lalu menggoyang – goyang rambut yang haluuusnya minta di elus – elus dan wanginya yang selalu minta di endus, saya berjalan menuju kasir. Bayar, tentu saja! haha…

  • Tips belanja gamis murah dan modis

    Tips belanja gamis murah dan modis

    Sudah lama sekali saya ingin mengubah penampilan. Pengennya ingin tampil lebih Syar’i, seperti penampilan muslimah yang anggun dengan memakai gamis, rok dan kerudung menutupi dada. Melihat muslimah menggunakan pakaian tertutup sempurna seperti itu rasanya hati ini ikut merasa adem dan nyaman. Aura cantiknya itu lho, seketika makjleb!

    Bandingkan dengan penampilan saya yang sehari-hari hanya memakai celana dan baju lengan panjang plus paduan kerudung paris polos dilipat segitiga lalu dipeniti. Nyaris tak ada kesan modisnya!

    Paduan monoton, kaos, celana dan kerudung paris
    Paduan monoton, kaos, celana dan kerudung paris

    Sebenarnya alasan saya lebih suka memakai celana panjang simpel saja, tak mau ribet ketika naik motor. Tau sendirikan bagaimana susahnya naik motor kalau memakai rok panjang. Makin susah lagi kalau keadaan lalu lintas sedang macet parah. Menahan motor rasanya sulit minta ampun karena gerak kaki ini terbatas. Beda lagi kalau pakai celana, mau duduk gaya apapun bisa bebas.

    Namun apapun alasannya, seperti yang saya baca di buku fiqih wanita, penampilan muslimah tidak boleh menyerupai laki-laki. Inilah kemudian yang mendasari saya berniat mengubah penampilan sehari-hari, walau kenyataannya sampai hari ini saya belum bisa melaksanakannya. Kecuali ketika sedang mengikuti pengajian, saya berusaha mungkin memakai rok atau gamis. Setidaknya saya menghargai acara yang saya hadiri, bersifat rohani.

    Gamis seperti apa yang saya pakai?

    Hehe.. karena masih dalam taraf belajar dan memantapkan jiwa *cieh* saya memakai gamis yang potongannya longgar. Modelnya sederhana yang penting nyaman dipakai.

    Alasan lain saya memilih gamis model sederhana adalah karena menyesuaikan gaya pakaian saya yang memang gak mau ribet. Dan alasan inipun sukses membuat saya hemat belanja baju hihi..

    Tips hemat beli gamis ala Yuni:

    1. Pilih model gamis yang nyaman menurut masing-masing
    2. Hindari memilih bahan baju jika memang tidak sesuai dengan karakter kita. contohnya: Gamis dengan bahan sifon selalu menarik dilihat, akan tetapi tidak semua orang suka memakai baju dari bahan sifon
    3. Pilihlah gamis yang all in one, maksudnya gamis yang pantas dipakai sembarang acara. Misalnya gamis untuk kerja bisa dipakai untuk silaturrahmi bersama teman-teman.
    4. Jangan membeli gamis dengan niat agar terlihat seperti penampilan orang lain. Seringnya membeli baju dengan gaya meniru ini seringkali tidak cocok. Alhasil, gamis-gamis itu nganggur dilemari
    5. Sebelum membeli pastikan gamis itu pas dibadan. Tidak kedodoran dan tidak kepanjangan. Supaya pas, pastikan dulu ukuran badan dengan ukuran gamis. Hal ini demi menghindari kesulitan mempermak baju. Jika harus dipermak, usahakan hanya permak bagian bawah gamis sebab jika kebanyakan permak, model baju menjadi amburadul. Ujungnya gamis tidak dipakai dan numpuk dilemari.

    Tips-tips diatas bisa juga lho digunakan sebagai pedoman membeli gamis secara online. Seperti yang kita ketahui, membeli gamis melalui online berbeda dengan membeli langsung ditoko. Kita tidak bisa mencoba dan memegang langsung calon produk yang ingin dibeli. Oleh karena itu jika membeli gamis online wajib meneliti dulu baju yang kita inginkan. Mulai model, bahan, ukuran, dan tentu saja toko onlinenya agar konsumen tidak mudah tertipu.

    Toko online Hijaiya – jual gamis terbaru dan terjangkau.

    Tak bisa dipungkiri, ditengah maraknya toko online persaingan dunia usaha semakin ketat. Tak hanya pemilik toko yang bingung, konsumen juga ikut pusing karena banyaknya produk yang ditawarkan dengan harga murah dan dengan model yang beragam. Supaya toko online bisa selalu eksis, langkah satu-satunya adalah membuat branding sendiri. Seperti yang dilakukan oleh toko online Hijaiya.

    hijaiya

    Nama hijaiya kita kenal sebagai huruf dalam Al-Quran. Jika dilafalkan juga enak dilidah. Santai dan terbaca ringan, HI-JA-I-YA. Dan ketika ada toko online menggunakan nama hijaiya seketika saya penasaran dan ingin mengenal lebih dekat. Ternyata benar bahwa toko online Hijaiya menjual produk yang berbau islami, yakni menjual gamis terbaru dan terjangkau.

    Setelah saya ubek-ubek, disana ada menu-menu gamis pilihan. Ada Gamis pesta Modern, Baju kerja muslim, dan Gamis & Dress murah.

    Kori Maxi, Gamis favorit milik Hijaiyadotcom

    Dari sekian gamis yang dipajang di toko online hijaiya, saya tertarik dengan gamis yang ini:

    Baku Kerja Muslim Kori Maxi
    Baku Kerja Muslim Kori Maxi

    Alasan saya memilih gamis ini karena bagian bawah gamis melebar dan membentuk A-Line. Walau masuk kategori baju kerja muslim, tetapi dilihat dari segi model, baju ini tetap cocok dipakai untuk bersantai sembari menjalin silaturrahmi bersama kawan. Terlihat sederhana dan coraknya tidak terlalu ramai.

    Panjangnya juga gak terlalu panjang, yakni 135 cm. Sangat cocok untuk badan saya yang memiliki tinggi tak sampai 160 senti. Lihatlah, disana ada aksen beltnya sehingga membuat penampilan saya nantinya terkesan lebih modis. Gamis ini memakai bahan spandex korea dengan bukaan kancing lebar sehingga jika dimasukkan ke badan gak harus tarik-tarikan dulu sama kepala hihi..

    Bisa begitu sebab bahan spandex korea dikenal memiliki tekstur kain yang melar dan halus. Warnanya mengkilap dan bahan kainnya juga jatuh.
    Untuk harganya menurut saya terjangkau. Hanya seratus ribu rupiah saja. Pas banget dengan taglinenya toko online Hijaiya, Hijaiya – jual gamis terbaru dan terjangkau.

    Belanja online mudah di Hijaiya

    Seperti yang kita tau, keberadaan toko online bertujuan untuk memudahkan orang dalam berbelanja. Tak hanya mudah dalam memilih produk saja, tetapi juga mudah ketika melakukan proses transaksinya.

    Di toko online hijaiya, pengunjung dapat dengan mudah melakukan transaksi. Caranya adalah:

    1. Setelah mencari produk yang diinginkan, klik sekali untuk melihat detail produk. Detail ini bertujuan agar pengunjung lebih yakin terhadap produk yang ingin dibelinya tersebut.

    cara belanja di Hijaiya
    2. Kalau sudah yakin, klik ‘Beli’. Pada layar akan nampak bahwa baju yang telah dipilih sukses masuk ke dalam keranjang belanja

    cara belanja di Hijaiya
    3. Untuk lebih yakin lagi, cek dengan cara ‘view cart’ untuk memastikan apakah barang yang ingin dibeli sudah masuk dalam daftar belanjaan kita.

    cara belanja di Hijaiya
    4. Sebelum proses chekout, jika ingin mendapatkan diskon, isilah kode kupon pada kotak ‘Apply Coupon’.

    Masukkan kode kupon
    Masukkan kode kupon

    5. Jika masih ingin menambah belanjaan silakan klik ‘Update Cart’. Jika benar-benar selesai berbelanja, langsung saja klik ‘proceed to chekout’

    cara belanja di Hijaiya
    6. Langkah selanjutnya adalah mengisi data untuk keperluan pengiriman.
    7. Transfer pembayaran sejumlah nominal belanja
    8. Konfirmasi pembayaran

    Bagaimana?
    Mudahkan?
    Tinggal main klakklik-klakklik, sudah.
    Saatnya duduk santai sambil menunggu pak kurir datang mengirim pesanan.

    Kelebihan belanja online di Toko Online Hijaiya

    Toko Online Hijaiya adalah salah satu toko online terpercaya dalam hal penjualan online. Ada beberapa keuntungan bila berbelanja di Hijaiya. Antara lain:

    1. Toko Online Hijaiya menyediakan diskon langsung 10% untuk pembelanjaan minimal Rp. 100.000. Cara mendapatkan diskon pun cukup mudah, yaitu tinggal memasukkan kode kupon yang tertera di side bar kanan

    diskon langsung
    2. Memberikan diskon tambahan untuk pembelian 2 produk
    3. Diskon tambahan untuk pembelanjaan minimal Rp. 200.000,-
    4. Jika ingin bertanya-tanya lebih jelas seputar produk yang dijual di Hijaiya, pengunjung dapat menghubungi admin via SMS / chatting Whatsapp di nomor yang sudah disebutkan. Bisa juga melaui line hijaiya

    info pemesanan5. Pembeli tidak perlu mencari info ongkos kirim karena di toko online hijaiya, setiap kali selesai chekout dan mengisi alamat pengiriman, harga ongkos kirim akan muncul dengan sendirinya.

    6. Toko Online Hijaiyah merupakan toko online terpercaya 100% sebagai toko yang bisa dipertanggung jawabkan keberadaannya sesuai cek yang dilakukan oleh polisionline.com.

    polisi online

    cara beli 7

    Masukan untuk kesuksesan toko online Hijaiya

    Segala sesuatu didunia ini tak ada yang sempurna. Untuk menuju kesempurnaan itu diperlukan masukan sebagai kritik dan saran demi membangun kesuksesan.

    Begitupula dengan toko online hijaiya. Sebagai toko online terpercaya saya ingin memberikan masukan agar kedepannya toko online ini semakin maju dan berkembang pesat.

    Ada beberapa catatan dari saya selama menikmati belanja di toko online hijaiya:

    1. Banyak item Out of Stock namun masih di pajang. Sebaiknya jika item sudah terjual lebih baik gambarnya diturunkan agar pembeli tidak kecele (baca=kecewa)

    2. Ketika membuka menu Gamis pesta modern saya menemukan tips menarik dalam memilih gamis pesta. Menurut saya ada baiknya jika artikel seperti tips dibuatkan menu sendiri untuk membantu pelanggan yang kebingungan dalam memilih gamis pesta.

    3. Item yang dipajang di kategori baju pekerja muslim agak rancu dengan yang di pajang di kategori Gamis & Dress murah. Sebab ketika saya mengklik Gamis & Dress murah itemnya bercampur dengan kategori baju kerja muslim

    4. Pada kategori Gamis & Dress murah, dibagian atas terdapat tulisan: Hijaiya Store cuci gudang! Gamis dan dress murah, DISKON hingga 50%! Buruan sebelum kehabisan!

    Nah saya punya saran, jika memang kategori Gamis & Dress murah ini dikhususkan untuk produk yang didiskon bagaimana jika nama kategorinya diganti menjadi “Sale Gamis & Dress” dengan catatan jika item sudah masuk ke sale jangan lagi dimasukkan ke kategori lainnya.

    5. Masukan untuk kategori baju kerja muslim sebaiknya diisi dengan baju atasan muslim atau bawahan muslim, dress maxi dan gamis saja. Sedangkan untuk dress yang sepanjang lutut dibuatkan kategori sendiri, contohnya Dress kerja.

    6. Hijaiya identik dengan sesuatu yang berbau muslim. Selain gamis, maxi dan dress, alangkah baiknya jika toko online hijaiya menambahkan item lagi seperti jilbab, kerudung, kaos kaki, dan aksesoris muslimah. Bukan tak mungkin selain membeli gamis, pembeli juga membeli kerudung. Biasanya antara gamis dan kerudung adalah satu kesatuan.

    7. Akan lebih bagus bila koleksi ditambah. Semakin banyak koleksi, peluang untuk membeli akan lebih besar.

    8. Di side bar kanan terdapat info dan pemesanan. Sayangnya disana tertera icon WA serta nomor saja sehingga pelanggan menganggap tidak ada kontak lain selain melalui WA. Padahal untuk menghubungi admin hijaiya masih ada cara lain yakni melalui SMS dan line. Bagus lagi kalau disertakan pin BB sekalian

    9. Diside bar kanan terdapat kode voucher. Namun sepertinya tidak berfungsi karena setelah saya mencoba memasukkan kode tersebut, diskon yang tertera di chekout nominalnya tidak berubah. Entahlah kalau sebelum transfer harus menghubungi admin dulu melalui WA, mungkin akan mendapat diskon. *maunya* 😀

    10. Pada kolom Propinsi dibagian pengisian data dan alamat saya tidak menemukan propinsi Jawa Timur. Lebih bingung lagi ketika rungkut, wonokromo, gubeng tercantum disana. Padahal ketiganya merupakan sebuah nama kecamatan di Surabaya. Akhirnya saya cobalah mengetik ‘Surabaya’ dan ternyata ada. Lalu dimanakah letak Propinsinya hehe..

    propinsi 2

    Nah, saatnya belanja online di Hijaiya. Koleksinya bagus-bagus dan modern. Tau gak sih, pemilik toko online hijaiya ini adalah Mak Istiana Sutanti lho, blogger yang juga member komunitas Emak Blogger. Jadi sesama kawan komunitas yuk saling melariskan dagangan siapa tau menjadi berkah buat kita semua, Amiin 🙂

  • Sweet Tooth, Treat Tooth! with Femina and Systema Nano

    Sweet Tooth, Treat Tooth! with Femina and Systema Nano

    Sejak dulu saya suka baca majalah Femina, terutama rubrik gado-gado. Tapii.. dari sekian tahun baca Femina, baru kemarin saya merasa bahagia karena Femina hadir di Surabaya. Eh, tapi bukan dalam bentuk majalah, tetapi acara Talk Show. Yaeyy..

    Acara bertajuk Calling All Desert Lovers! Sweet Tooth, Treat Tooth! Digagas oleh majalah Femina bekerja sama dengan Systema Nano. Pembicara yang dihadirkan ada drg. Taufan Bramantoro seorang dokter gigi dan Emilia E. Achmadi MS. RDA, Nutritionist.

    Tak hanya itu saja ada juga Chef Ken Kurniawan Masterchef Indonesia yang demo dessert dengan bahan coklat! Hmm..

    systema surabaya-Optimized

    Jam 9 kurang saya sudah tiba di Hotel JW. Marriot, tempat acara diselenggarakan. Jadwal acaranya sendiri sih sebenarnya jam 9 tetapi sengaja saya datang lebih pagi supaya dapat jatah coklat dari DAPUR COKLAT hihi.. soalnya jumlah coklatnya terbatas, hanya untuk 50 pendaftar pertama aja. Dari pada gak kebagian nomor mendingan datang awal, kan. Gak rugi waktu juga kok, biasanya diacara-acara lainnya suka datang paling awal. *horang rajin* 😀

    Usai registrasi saya dikasih Name tag, kupon Dapur Coklat, dan paket Systema Nano yang isinya perlengkapan membersihkan gigi. Ada pasta gigi, sikat gigi dan obat kumur. Selanjutnya saya digiring dan diminta menikmati coklat yang tersedia dimeja. Coklat-coklat itu boleh dimakan sepuasnya! Nahlo.. siapa mau nolak?

    Paket Systema

    Tetapiii… ada syaratnya!
    Habis makan coklat harus kekamar mandi untuk gosok gigi menggunakan paket yang dibagikan tadi. Setelah itu foto dulu dibooth lalu diikutkan kontes #SweetSmile di twitter. Horee, bakal ada peluang dapat hadiah, nih 😀

    Woww coklatnya buanyaaak. Bentuknya pun macam-macam. Ada yang amit-amit sampai imut-imut! Saya ngambil 3 potong brownis coklat dong plus nyoba sebiji pralines. Gak berani banyak takut gak habis. Setelah itu gosok gigi dan foto-foto di booth.

    Coklat Femina by Dapur Coklat
    Coklat Femina by Dapur Coklat

    Ngobrol manis tentang sesuatu yang manis

    Acara kemarin digawangi oleh Mas Arif Tirtosudiro dari UFM Jakarta. Saya kira Arif Suditomo penyiar berita itu, eh ternyata bukan hehe.. tapi seru kok, Mas Arif bawain acaranya asik.
    “Siapa yang tadi sudah mencoba pasta gigi Systema Nano?”
    Tanya Mas Arif ketika membuka acara.

    Karena saya merasa sudah coba, saya lantas ngacung tinggi-tinggi. Kirain Cuma ngacung dowang, ternyata dihampiri sama Mas Arifnya.

    “Mbak Yuni sudah mencoba produk Systema yang apa?” *asik euy namaku disebut sama Mas Arif*
    “Pasta Gigi sama sikatnya, Mas”
    “Bagaimana rasa pasta gigi Systema, Mbak Yuni?” *hore, disebut lagi*

    Karena pertanyaannya mendadak dan saya gak siap mengatur kalimat, saya jawab aja apa adanya “Rasa pastanya sepet tapi tidak terlalu sepet. Terus ketika pertama nempel digigi, pastanya tidak membuat gigi saya ngilu”

    Tau ah kok langsung keluar kata ‘sepet’ padahal maksudnya rasa mint nya tidak bikin lidah pahit. Suka gitu kan kalau habis gosok gigi lidah rasanya pahit. Nah punya Systema ini rasa pahit nggak terlalu, teksturnya juga lembut.

    “Oke, terima kasih Mbak Yuni”

    Pas Mas Arifnya pergi datanglah sebuah kotak ada tulisan Dapur Coklat. “ini pasti coklat. Horee!

    Yak, itu tadi cerita hadiah pertama yang saya dapat.
    Untuk hadiah kedua saya dapat buku dari drg. Taufan Bramantoro karena berhasil jawab pertanyaan. Sedang yang ketiga kalinya dapat hadiah doorprize! Alhamdulillah hehe..

    Disesi selanjutnya ada Chef Ken Kurniawan Master Chef yang demo membuat dessert. Dessert yang resepnya dari Chef Ken ini bernama Chocolate Green Tea Mochi. Waktu untuk membuat dessert ini gak lama, lho. Hanya setengah jam! Sayangnya saya gak kebagian icip mochinya karena terbatas. Ya sudahlah yang penting sudah punya koleksi foto seframe sama Chefnya hehe..

    Me and Chef Ken Masterchef Indonesia ^^
    Me and Chef Ken Masterchef Indonesia ^^

    Dari Chef Ken berlanjut talkshow bersama Bu Emilia E. Achmadi MS. RDA, Nutritionist yang menjelaskan mengenai makanan manis.

    Manis memang identik dalam kehidupan kita sehari-hari. Apalagi tipikal orang Indonesia suka dengan sesuatu yang manis. Padahal kalau kebanyakan gula bisa bikin diabetes. Ih ngeri..

    Lho kenapa takut diabetes sekarang kan sudah ada gula pengganti?
    Benar, tetapi menurut Bu Emilia, gula rendah kalori dibuat dari bahan-bahan sintetis. Gula sintetis memang dapat rasa manisnya, justru kalorinya yang gak dapat. Daan gula pengganti lebih berbahaya daripada gula asli. Catet! Sedangkan 50% energi kita didapatkan dari gula.

    Dalam talkshownya, Bu Emilia sempat memberikan tips berapa banyak gula yang boleh dikonsusmsi supaya aman untuk kesehatan tubuh. Yaitu:
    Untuk perempuan 24 gram gula perhari, sedangkan untuk laki-laki 36 gram gula perhari.
    Jika diukur dengan rumus kira-kira, 24 grams setara dengan 4 kali gula sachetan.
    Sudah tau, kan?
    Nah mulai sekarang harus cerdas memakai gula. Gula tidak perlu ditakuti, tapi diatur!

    Bedah kesehatan gigi

    Sweet Tooth, Treat Tooth with Femina and Systema
    Sweet Tooth, Treat Tooth with Femina and Systema

    Banyak makan manis selain mengakibatkan diabetes juga bisa mengakibatkan kerusakan gigi.
    Ah, makin pusing lagi ini.. haha

    Seperti yang disampaikan oleh drg. Taufan Bramantoro, intinya konsep makanan dan gigi seperti piring dan makanan. Selesai digunakan harus rajin-rajin dibersihkan.
    Bukan sering-sering lho ya, tapi rajin-rajin.
    Sering-sering dengan rajin-rajin itu beda.

    Gigi kalau rajin-rajin dibersihkan bisa jadi sehat, tapi kalau sering-sering dibersihkan justru malah gak bagus. Misalnya habis makan langsung gosok gigi, yang terjadi adalah aliran darah digusi jadi terhambat dan air liur tidak bisa mengorganisir keasaman mulut.

    Lalu bagaimana cara merawat gigi yang baik?
    Dengan 3S!

    S1: Sikat gigi 2 kali sehari: pagi dan malam. Saat yang bagus adalah setelah sarapan pagi dan sebelum tidur.

    S2: Sabar dan menikmati proses menyikat gigi. Wajarnya menyikat gigi selama 1-2 menit. Dan jangan terlalu keras menyikat agar tidak merusak lapisan gigi.

    S3: Suka minum air putih setelah makan makanan manis dan lengket. Air putih dapat membilas sisa-sisa makanan yang menempel disela-sela gigi.
    Dan jangan salah penggunaan mouthwash tidak bisa menggantikan fungsi sikat gigi lho ya.. mouthwash sifatnya melengkapi keefektifan sikat gigi!

    Systema Nano menembus sampai kelubang nano

    Systema Nano merupakan produk kebersihan gigi yang terdiri dari pasta, gigi, sikat gigi dan mouthwash. Kelebihan produk Systema adalah satu-satunya produk yang mampu menyebarkan nano kalsium lebih cepat sehingga menjaga kebersihan gigi dan mulut secara menyeluruh.

    Systema Solution

    Saat ini Systema Nano juga menyediakan website Systema-Solution yang salah satunya bertujuan membantu siapa saja yang mengalami gangguan gigi. Dengan website ini kita bisa lho melakukan konsultasi langsung dengan dokter gigi berpengalaman. Catat ya waktunya! Setiap hari Jumat jam 13.00-15.00!

    Jangan sampai ketinggalan ya, gunakan waktu konsultasi dengan sebaik-baiknya supaya gigi kita selalu sehat, karena didalam gigi yang sehat terdapat senyum yang sempurna.

    No more worries to go to the dentists
    No more worries to eat sweet food

  • Bersyukur dan berjiwa dinamis menuju usia diatas 60

    Agustus 2045

    “Pripun kabare Mbah?”
    “Alhamdulillah diparingi sehat. Disyukuri wae Gusti Allah wes maringi umur 64”
    “64 Tahun, Mbah? Subhanallah..”
    “Alhamdulillah, Kanjeng Nabi wae diparingi yuswo 63 tahun. Mbah isih diparingi tambahan umur. Mugo-mugo iso ngelakoni urip luwih apik maneh”
    “Amiin Ya Robbal ‘Alamiin”
    “Ini Mbah saya bawakan oleh-oleh buat simbah”
    “Wah, Alhamdulillah kowe isih eling simbahmu iki..”

    Tak lama kemudian..
    “Pak’e Alhamdulillah yo, putu-putu podho eling kabeh. Teko podho nggowo gawan”
    “Bune, sakjane ngono yo seneng-seneng wae di gawani oleh-oleh, ning mbok yo ojo nggowo kacang, jagung, emping, dele koyo ngene iki. Lha wong nyawang thok ae untuku wes kroso prothol koyo ngene..”
    “Haha…”
    “Uhuk-uhuk.. aduh Bune keselek aku..”
    “Makane tho Pak, ojo ngersulo. Di syukuri wae oleh rejeki..”

    **

    Tak ada yang bisa menghentikan usia manusia. Siapapun itu. Namun untuk meraih kedewasaan mutlak dijadikan sebagai keharusan. Siapapun orangnya. Seperti adagium yang berbunyi, Menjadi tua itu pasti, menjadi dewasa belum tentu.

    Ibarat rejeki, perjalanan hidup manusia tak ada yang tau. Qodo dan Qodar manusia ada digenggamanNya. Mau dikasih rejeki sedikit atau banyak di syukuri saja. Begitupun dalam menjalani kehidupan, tanpa perlu ngitung-ngitung umur ya di jalani saja. Seperti filosofi air, mengalir saja kemana sungai bermuara. Meski tampaknya pasrah namun air selalu bisa dan akan selalu berusaha mengendalikan dirinya lepas dari ranting dan cobaan yang menghadang.

    Kadang-kadang saya berpikir mengenai apa yang terjadi jika usia saya lebih dari 60 tahun nanti. Usia lho.. siapa sih yang menduga. Akan tetapi seandainya Gusti Allah memberi saya usia diatas 60 tahun mau tak mau saya harus selalu bersyukur dan mensyukuri.

    Jika diukur dengan usia saya yang sekarang menuju usia 60 tahun saja masih jauh sekali. Apalagi lebih. Kalau dibayangkan seolah-olah saya harus masuk dulu ke pintu ajaib agar dibawa ke negeri ketika usia saya menapak 60 tahun. Kadang-kadang tersirat pikiran konyol seperti, apakah nanti badan saya masih tegak lurus, apakah nanti masih kuat angkat jemuran ke loteng, apa masih kuat jalan jauh, apakah nanti bisa nyetir motor dengan kencang. Sebaliknya, jangan-jangan malah badan saya bungkuk, nggak kuat nyuci pakai tangan, nggak kuat jalan jauh, kemana-mana harus diantar cucu.

    Jikalau nanti saya menapak menuju lebih dari usia 60 tahun saya berharap tetap memiliki jiwa yang dinamis. Terus berkarya tanpa mengandalkan bantuan orang lain. Setidaknya jika saya terus mengandalkan otak, feeling dan tenaga sendiri maka Insya Allah saya bisa mencapai titik prestasi yang membanggakan minimal untuk diri sendiri. Syukur-syukur oranglain turut menikmatinya. Akan lebih baik lagi kalau usaha yang saya lakukan setara dengan yang dilakukan anak muda berusia emas sehingga saya dan mereka bisa berbaur, berdiskusi, berbagi ilmu dan bersama-sama melakukan sesuatu yang bermanfaat. Sebab ilmu tak melihat usia dan kedudukan. Yang penting bermanfaat untuk banyak orang maka ilmu akan terus menerus hidup.

    Di lain itu saya akan selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT. Beribadah dan berdoa untuk mendapatkan RodhoNya. Karena apapun jika dilakukan sesuai RidhoNya Insya Allah akan mendapatkan hasil yang maksimal.

    Akhirnya manusia hanya bisa berencana akan tetapi keputusan Allah lah yang menentukan.

  • Kerudung Hijaber ala Emak Blogger

    “Mbak, aku sekarang kalau pakai jilbab niru-niru sampean. Praktis dan gampang” kata seorang teman.
    “Haish! Apanya yang ditiru, wong jilbab-an ku dari dulu ya gini-gini aja” jawab saya mengejek diri sendiri.

    Entahlah mengapa sang teman bisa meniru gaya hijab saya wong model jilbab saya gitu-gitu aja. Kerudung paris segiempat ditekuk separuh kemudian ditaruh diatas kepala dan dijepit pakai peniti.

    Supaya agak modis dan tak mengganggu aktifitas seringnya salah satu sisinya saya sampirkan ke pundak. Kadang-kadang malah keduanya. Tergantung bajunya juga sih. Kalau bajunya longgar disampirkan keduanya, tapi kalau agak sempit saya usahakan tidak di sampirkan semuanya. Lebih-lebih atasan yang lingkaran lehernya terlalu lebar.

    Trend jilbab saat ini kreasinya memang beragam. Apalagi melihat hijaber-hijaber yang menggunakan dua sampai tiga bahan kerudung yang dililit-lilit ke kepala. Ada yang dibentuk turban, ada juga yang diputar-putar gaya Turki dengan ciput sebagai alas kepala. Kalau melihat mereka kadang-kadang saya suka mencuri pandang sembari membayangkan bagaimana cara memakainya.

    Contohnya di perhelatan Srikandi Blogger Minggu kemarin. Meskipun saya tidak melihat secara langsung gaya hijab mereka namun di foto-foto yang beterbaran di Facebook saya bisa melihat penampilan mereka sangat luar biasa. Ada yang kenal, ada yang belum kenal. Lebih konyol lagi ada yang sudah kenal tapi malah tidak terkenali. Saking apa coba? saking panglingnya! Seperti Idah Ceris, Amtina Latifah dan Mbak Unik Kaswarganti. 3 blogger ini benar- benar bikin otak saya linglung. Sudah males aja mikir itu siapa haha.. jalan pintasnya, tinggal lihat siapa yang pasang foto tersebut dan siapa yang ditag haha

    Ada banyak faktor yang mempengaruhi kecantikan para Emak itu. Antara lain pakaian yang dikenakan, polesan make up, serta model jilbabnya. Ketiga faktor itu betul-betul bikin saya melek mata 😀

    Selain model saya juga memperhatikan dengan seksama bahan kerudung apa yang mereka gunakan. Mulai dari tingkat kerumitan sampai dalaman kerudung yang dipakainya. Sebab utama saya tidak mau menggunakan model kerudung yang aneh-aneh adalah karena ribet pakainya kembali kalau selesai wudhu. Apalagi kalau sholatnya di Mall. Sudah sempit, rame lagi.

    Untuk mendapatkan tutorial-tutorial berhijab seringkali saya browsing diinternet. Carinya yang gampang-gampang aja. Tapi kalau kerumitannya sudah melampaui tingkat tidak wajar, baru saya mencari-cari toko kerudung yang menjual kerudung modis tanpa penggunaan yang ribet. Di situs Zalora saya melihat ada banyak model kerudung yang praktis dan modis.

    zoya-1494-611831-1-catalog

    Kerudung yang praktis dan modis membuat saya bisa tampil cepat tapi rapi. Apalagi kalau perginya harus dadakan. Tinggal bedakan dan masukkan jilbab, beres. Salah satu merk jilbab yang praktis dan modis adalah ZOYA. Model-modelnya unik dan pas buat wanita tampil modis.

    Ada macam-macam produk ZOYA. Antara lain Bandana Lycra, Bandana In Out, Jilbab Instan, Jilbab Instan Casual, Ciput Flavia dan lain sebagainya. Kalau tidak percaya cek aja langsung di situs Zalora