Festival Bunda Generasi Maju Surabaya 2019

Untuk kedua kalinya saya mengikuti acara Festival Bunda Generasi Maju di Surabaya. Tema yang diusung kali ini adalah Bunda Sehat sebagai Langkah Awal Dukung Generasi Maju.

Sangat berbeda dari sebelumnya tentang ngidam saat hamil, Festival Bunda tahun ini mengangkat edukasi seputar nutrisi kehamilan pada masa 1000 HPK atau 1000 Hari Pertama Kehamilan

1000 Hari Pertama Kehamilan adalah periode penting bagi si kecil untuk menentukan kualitas masa depannya. Pada masa ini otak janin sedang mengalami pertumbuhan yang pesat. Itulah kenapa saat hamil, Ibu membutuhkan banyak sekali nutrisi untuk menunjang kebaikan ibu dan janin.

Mungkin ada yang bertanya-tanya, kapan dimulainya 1000 HPK?

Baiklah, 1000 HPK dimulai ketika seorang Ibu mulai hamil hingga bayi berusia 2 tahun.

Wah, lama juga ya..

Betul sekali. Sejak dalam kandungan hingga bayi dilahirkan ke dunia sampai berusia 2 tahun, mereka sedang mengalami puncak pertumbuhan. Dan itu sangat mempengaruhi kecerdasannya.

Festival Bunda Generasi Maju: Bunda Sehat sebagai Langkah Awal Dukung Generasi Maju

Jam 8 pagi, saya sudah berada di Lapangan Parkir Grand City Mall Surabaya. Sebagai calon Ibu yang sedang berupaya hamil, saya antusias mengikuti acara edukasi seperti ini. Karena selain bisa mengikuti keseruan acara, saya tertarik mendapatkan edukasi yang disampaikan oleh dokter yang berkompeten dibidangnya.

Begitu memasuki tenda Festival, saya langsung disambut dengan Area Bunda berupa booth-booth menarik. Diantaranya Area Bunda Sehat, Area Bunda Cerdas, Area Bunda Santai, dan Area Bunda Jajan.

Untuk bisa mengikuti semua area tersebut, saya harus memiliki lembaran passport yang syaratnya harus melakukan pembelian susu SGM Bunda minimal 300gram. Nggak hanya mendapatkan passport saja, saya juga dikasih goodiebag, lho.

Area Bunda Sehat

Di area ini, para Bunda dapat melakukan konsultasi seputar kehamilan serta pengecekan kesehatan badan Ibu hamil. Mulai dari tekanan darah, suhu badan, berat badan Bunda dan perkiraan berat badan janin hingga USG.

Cukup menyenangkan, karena disediakan bilik kecil dan petugas kesehatan yang ramah.

Dan taukah Bunda, selama masa kehamilan, Bunda wajib melakukan minimal 4 kali pemeriksaan kehamilan dengan tenaga kesehatan.

Area Bunda Cerdas

Di masyarakat, banyak sekali beredar info-info seputar kehamilan yang belum tentu dipastikan kebenarannya. Sampai-sampai kita sendiri bingung mana fakta, mana mitos.

Nah, di Area Bunda Cerdas, para Bunda diuji pengetahuannya tentang mitos dan fakta seputar kehamilan.

Saya nggak mau ketinggalan, dong. Ternyata setelah menjawab soal, nilai saya cuma 7. Hiks!

Area Bunda Santai

Saat hamil, relaksasi sangat dibutuhkan oleh ibu hamil untuk memperlancar peredaran darah serta mengurangi stress, pegal, dan kram.

Area ini para Bunda dapat melakukan relaksasi, pijat, dan totok wajah yang dilakukan oleh terapis berpengalaman

Prenatal Yoga

Meski hamil, ibu tetap harus menggerakkan tubuh. Fungsinya untuk mengurangi stress, mengurangi resiko komplikasi, serta mempermudah proses persalinan.

Untuk itu Festival Bunda mengajak para ibu hamil melakukan aktifitas ringan dengan beryoga bersama

Cooking Demo

Bersama Chef Rio, para Bunda diajak membuat kreasi hidangan ringan yang sarat gizi.

Ada 3 menu yang diolah oleh Chef Rio, yaitu Es Jeruk Pelangi, Cokelat Lapis Alpukat, dan Es Stroberi

Menariknya, semua hidangan tidak menggunakan gula, tetapi menggunakan susu SGM yang sudah memiliki kandungan gula.

Talkshow Pentingnya Nutrisi bagi Ibu Hamil

Materi talkshow disampaikan oleh dr. Sylvia Chandra, SPoG. Menurut dokter cantik ini, perkembangan optimal janin akan menjadikan anak generasi maju memiliki 5 potensi prestasi, yaitu: Cerdas kreatif, tumbuh tinggi dan kuat, mandiri, supel, dan percaya diri.

Untuk mencapai itu semua, ibu hamil membutuhkan nutrisi makro dan nutrisi mikro.

Nutrisi Makro terdiri dari protein, karbohidrat, dan lemak. Sedangkan Nutrisi Mikro terdiri dari zat besi, mineral, dan asam folat.

Pada saat hamil seringkali Ibu mengalami anemia. Bahkan 1 dari 2 ibu hamil di Indonesia mengalami kekurangan zat besi dan asam folat.

Banyak sekali efek anemia yang terjadi pada ibu hamil, diantaranya: Keguguran, bayi lahir prematur, perdarahan, gagal jantung, kelainan plasenta, kematian bayi dalam kandungan, berat badan bayi lahir rendah.

Pada saat hamil saya sudah makan banyak, tapi kenapa tetap kena anemia?

Ada seorang Ibu yang bertanya seperti itu. Dan jawabannya adalah makanan harian yang dikonsumsi ibu hamil belum tentu dapat memenuhi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan.

Selama hamil, ibu membutuhkan asupan zat besi antara 26mg/dL hingga 39mg/dL. Untuk membantu mencukupi asupan nutrisi selama kehamilam, ibu hamil disarankan mengkonsumsi susu formula khusus untuk ibu hamil.

Susu Formula untuk Ibu Hamil Menjaga Asupan Nutrisi Selama Kehamilan

Saat hamil menjaga asupan nutrisi tetap seimbang agaknya susah dilakukan terlebih jika kondisi ibu yang seringkali merasa terganggu seperti mual akibat perubahan hormon.

Untuk menjaga asupan nutrisi ibu selama kehamilan, susu formula membantu memenuhi kebutuhan nutrisi.

Disampaikan oleh Bunda Renta Robasa, Senior Brand Maager SGM Bunda, bahwa peran susu formula pada ibu hamil ada beberapa poin, yakni:

Membantu mencukupi asupan nutrisi makro atau mikro, khususnya formula yang tinggi kandungan zat besi dan tinggi asam folat

Melengkapi konsumsi makanan bergizi dan seimbang agar ibu tetap sehat

Gizi ibu optimal, dukung anak generasi maju untuk capai potensi prestasi

Untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi bunda pada masa kehamilan hingga menyusui, kini susu formula SGM Bunda hadir dengan Complinutri dengan kandungan:

Minyak Ikan untuk mendukung perkembangan saraf dan otak janin

Tinggi Kalsium untuk mendukung pencegahan anemia pada Bunda

Tinggi Asam Folat mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin

Tinggi Kalsium dan Vitamin D membantu pembentukan tulang janin

SGM Bunda dan Komitmen Mendukung Kesehatan Ibu Hamil

Memahami bahwa di luar sana banyak ibu hamil yang belum mengerti pentingnya menjaga nutrisi selama kehamilan, SGM Bunda berkomitmen mendukung kesehatan ibu hamil melalui 3 cara:

  1. Menghadirkan produk susu berkualitas untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dimasa hamil dan menyusui
  2. Memberikan edukasi melalui aktifasi offline/on ground seperti gelaran Festival Bunda, mobil health, senam hamil, serta edukasi dan sampling
  3. Memberikan edukasi melalui aktifasi online/digital dengan memberi akses di website dan social media platform.

Facebook SGM Bunda merupakan pusat informasi dan edukasi seputar kehamilan. Di sana para Bunda dapat melakukan aktifitas digital seperti konsultasi dengan dokter dan ahli nutrisi selama 24 jam melalui livechat, mendapatkan tips-tips menarik, dan berbagi cerita seru & curhat dengan Bunda SGM lainnya.

SGM Bunda mendukung pemenuhan nutrisi Bunda dimasa hamil dan menyusui sejak tahun 2012.

SGM Bunda diproduksi oleh Sarihusada Generasi Mahardhika yang berpengalaman lebih dari 65 tahun serta dikembangkan oleh kolaborasi Sarihusada dengan ilmuwan Internasional di puasat penelitian Nutricia di Belanda dan Singapura.

SGM Bunda berupaya mengerti keinginan ibu hamil, seperti Pertumbuhan janin yang baik, Informasi mengenai kehamilan, dukungan suami dan keluarga. Ibu Hamil juga membutuhkan kecukupan nutrisi makro dan mikro, persiapan fisik yang baik, persiapan mental yang baik.

Tunggu Festival Bunda generasi Maju di kotamu!

Menyenangkan sekali bisa mengikuti acara Festival Bunda Generasi Maju Surabaya 2019. Saya jadi banyak mendapatkan informasi baru yang menarik tentang segala hal kehamilan.

Buat bunda-bunda, tunggu ya acara Festival Bunda Generasi Maju di kota-kota kalian. Saya kasih bocorannya, monggo dicatat tanggalnya:

Yogjakarta: Minggu, 28 April 2019 di Jogja Expo Center
Jakarta: Minggu, 21 Juli 2019 di Park & Ride Thamrin Lot 10, Jakarta
Bandung: Minggu 28 Juli 2019 di Taman GOR Saparua, Bandung

Sampai jumpa di Festival Bunda Generasi Maju Surabaya selanjutnya!

You Might Also Like

One Comment

  1. Suryani Palamui

    Wah mba jujur aja saya selalu seneng liat event parenting kayak gini. Meskipun saya belum berkeluarga sih, tapi kalo liat postingan kayak gini jadi saya suka mengkhayal sendiri kalo suatu saat bakal ikutan acara ginian. Pasti seru banget ya mba.

Leave a Reply