5 Tips Efektif untuk Menghindari Pinjaman Online Ilegal

Tips Menghindari Pinjaman Online Ilegal

Beberapa tahun belakangan, pinjaman online menjadi alternatif banyak orang untuk mendapatkan dana darurat. Dengan proses yang mudah, peminjam seakan memiliki jalur pintas untuk selesaikan masalah finansialnya. Kendati demikian, karyawan yang seringkali menjadi sasaran empuk pinjol, harus lebih bijak dan waspada. Sebab, dibalik segala prosesnya yang mudah terdapat risiko berbahaya yang sudah menanti.

Beragam kasus yang melibatkan layanan pinjaman online ilegal merugikan banyak pihak, misalkan saja penyebaran data pribadi, teror dan ancaman debt collector, bahkan hingga kasus dimana si peminjam mengakhiri dirinya sendiri. Untuk itu, agar tidak menjadi korban selanjutnya, lebih baik pahami cara menghindari pinjol ilegal berikut ini.

Tips Efektif Menghindari Pinjaman Online Ilegal

Kehadiran pinjaman online sebetulnya memberikan manfaat tersendiri bagi yang membutuhkan. Hanya saja perlu tindakan yang bijak, karena bunga pinjamannya tinggi dan tenornya singkat. Jadi siapa saja harus benar-benar memiliki kesanggupan finansial untuk membayarnya kembali.

Terutama pinjol ilegal yang hadir dengan bunga yang bisa dua kali lipat dari dana yang karyawan terima. Alhasil, tidak heran jika hutang malah terus menumpuk, karena beban bunga pengembalian sangat tinggi.

Selain itu, penyebaran data dan teror berupa ancaman kasar harus dihadapi dengan mental kuat. Banyaknya kasus bunuh diri karena pinjol ilegal yaitu teror yang tidak manusiawi. Inilah beberapa cara menghindari pinjol ilegal, khususnya bagi karyawan, yaitu:

1. Meminta Kasbon

    Mengajukan kasbon menjadi alternatif utama untuk menghindari pinjol ilegal. Beberapa perusahaan memiliki kebijakan perihal kasbon berupa pengurangan gaji. Dengan kata lain, karyawan bisa menerima gajinya lebih awal, baik itu sebagian atau penuh.

    2. Pinjam Kepada Keluarga atau Teman

      Meminjam kepada keluarga atau teman cara terbaik ketika membutuhkan dana darurat. Apalagi tidak adanya bunga pinjaman sehingga meringankan beban saat pengembalian nanti. Tidak hanya itu, meminjam teman atau keluarga jangka waktu pengembaliannya dapat didiskusikan dengan baik. Tapi perlu diingat kebaikan mereka jangan sampai disalahgunakan agar tak merusak hubungan pertemanan

      3. Meningkatkan Literasi Keuangan

        Penting bagi para pegawai untuk membekali dan memperkaya diri dengan literasi keuangan yang cukup. Tujuannya agar bisa mengelola keuangan dengan tepat sasaran dan terhindar dari pinjol.

        Apalagi saat ini untuk mendapatkan literasi keuangan sangatlah mudah, bisa melalui buku, blog, seminar, video Youtube, atau lainnya. Selain terhindar dari pinjol, literasi ini juga akan sangat bermanfaat untuk membuat pendapatan menjadi lebih terkelola dengan baik.

        4. Cek Bunga Pinjaman

          Cara menghindari pinjol ilegal selanjutnya dengan cek bunga pinjaman. Ketika kamu instal aplikasi tertentu lalu mengajukan pinjaman, perhatikan dana pengembalian serta uang yang akan diterima.

          Jika bunga pinjaman mencapai 30% dari dana yang diterima, jangan coba-coba untuk mengajukan. Misalnya meminjam uang 1.6 juta, tetapi dana yang diterima hanya 1 juta, sedangkan dana yang harus kamu kembalikan tetap 1.6 juta atau bisa lebih.

          5. Pastikan Membaca Review Aplikasi

            Layanan pinjol kini bisa dengan mudah diakses melalui berbagai aplikasi di smartphone. Sebelum itu, cek terlebih dahulu review penggunanya. Ketika banyak keluhan, seperti bunga tinggi dan tenor singkat, sudah pasti itu pinjol ilegal.

            Cara menghindari pinjol ilegal sebetulnya sangat mudah. Selain melakukan 5 hal di atas, teman-teman bisa cek pinjol legal apa saja yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

            Selain itu, teman-teman bisa menyarankan perusahaan untuk menggunakan GajiGesa. Ini merupakan aplikasi khusus untuk revolusi kesehatan finansial karyawan berupa Earned Wage Access (EWA) untuk mengontrol gaji dengan lebih fleksibel.

            Karyawan bisa memiliki akses terhadap gaji secara prorata, dimanapun dan kapan pun. Bahkan saat ada kebutuhan mendesak, karyawan jadi tak perlu lagi stres beralih ke pinjol.

            Itulah 5 tips efektif untuk menghindari pinjaman online ilegal, yuk melek finansial

            You Might Also Like

            One Comment

            1. ainun

              aku kalau baca cerita orang lain mengenai pengalaman mereka di pinjol ilegal, ngeri juga, terornya jahat beud pokoknya.
              Kadang kala kalo mereka pinjem ke sodara, ada yang ga mau minjemi, mungkin pinjol salah satu caranya.
              Cuman mereka ga cari info dulu mengenai apakah aplikasi tersebut legal atau engga

            Leave a Reply