Wiyasa Solution Day SAP & Big Data di Surabaya

Hai netizen maha baik dan benar, pernah nggak kalian mengghibah suatu produk dalam suatu grup WA dan ketika membuka social media produk itu bertaburan di timeline kalian? Sekalipun sudah membelinya, produk itu terus mengejar hingga seakan berkata, “Ayo beli lagi, ini bagus, lho. Dan Murah!”

Aneh, ya. Kok bisa sih mereka tau aktifitas kita di HP ngapain aja..

Berangkat dari rasa penasaran itulah saya kemudian menghadiri Wiyasa Solution Day SAP & Big Data yang mengenalkan teknologi pengolah data kepada masyarakat Surabaya pada tanggal 23 Agustus 2019 di Hotel Bumi City Resort.

Big Data. Rentang 1-2 tahun ini pembahasan istilah big data di Indonesia makin gencar. Mungkin sebagian masyarakat kita sudah mulai merasakan manfaatnya, sehingga untuk kepentingan bisnis, big data memberikan benefit yang menjanjikan.

Teman-teman netizen, sadar nggak sih kalian bahwa saat ini kita sedang menghadapi era keterbukaan. Segala apa yang kita lakukan, di luar sana ada sesuatu pemantau hingga mengolahnya menjadi sebuah data. Iya data!

Hmm, sepertinya bahasan big data ini masih terlalu rumit dipahami. Baiklah, saya akan mengupasnya pelan-pelan dengan bahasa yang kalem. Semoga dapat mencerahkan teman-teman ya.

Wiyasa Solution Day SAP & Big Data kenalkan teknologi pengolah data kepada masyarakat Surabaya

Sebelum mengerti teknologi big data, dalam bayangan saya, big data adalah data berukuran raksasa yang berisikan identitas komplit kita mulai dari NIK, Nama, alamat rumah, hingga nomer telepon.

Mesin ERP

Tapi ternyata teknologi ini bisa dibuat lebih komplikatif dan detail seperti kemampuan membaca warna baju favorit pengunjung Mall di Surabaya, merk tas apa yang banyak digunakan wanita di Surabaya, dan sebagainya.

Mungkin kita nggak sampai sesadar itu bahwa apa yang kita gunakan dapat diolah menjadi sebuah data melalui kemajuan teknologi, tapi begitulah kenyataannya.

Misalnya nih, ya..

Ketika sedang asik mengunjungi Department Store, kita menemukan diskonan untuk barang tertentu saja, misalnya baju warna merah.

Dalam hati kita pasti bertanya, kenapa yang diskonan hanya baju warna merah saja?

Pikiran orang awam mungkin karena stocknya banyak. Tapi tau nggak, bisa saja pemberian diskon ini karena hasil dari proses analisa data yang membaca bahwa rata-rata pengunjung Mall senang memakai baju warna merah. Karena warna merah dianggap favorit, toko mengadakan sale dengan harapan baju warna merahnya laku.

Tak dipungkiri analisa data itu penting. Dan itulah yang sedang ditawarkan oleh PT Wiyasa Teknologi Nusantara, sebuah perusahaan di Surabaya yang bergerak dibidang solusi bisnis digital.

Pentingnya SAP dan Teknologi Big Data untuk Pengembangan Bisnis

Memahami bahwa potensi teknologi informasi di Surabaya sangat besar, PT Wiyasa Teknologi Nusantara mulai menyapa pasar kota Pahlawan. Karena selama ini fokus perusahaan yang berdiri sejak tahun 2014, 60% menggarap pasar luar negeri.

Sebagai partner bisnis SAP (System, Application, and products in Data Processing), sebuah perusahaan dari Jerman yang hadir sejak tahun 1972, PT Wiyasa Teknologi Nusantara memperkenalkan platform SAP by Design yang memiliki keunggulan menghandle sistem perusahaan melalui teknologi informasi berbasis digital. Tujuannya agar perusahaan dapat berkembang secara efektif dan efisien.

Hmm, bingung ya..

Gini deh, kalau selama ini perusahaan mengolah usahanya secara konvensional, maka dengan Big Data aktifitas perusahaan dimampukan dapat dikerjakan secara digital dengan jaringan internet.

Semua transaksi di dalam perusahaan seperti keuangan, pembelian, penjualan, SDM dapat dikerjakan secara rapi dalam satu sistem tanpa mengandalkan interaksi manusia dan komputer. Canggih nggak, tuh!

Bahkan Big Data mampu membaca karakteristik pembeli melalui solusi informasi secara menyeluruh melalui aplikasi mobile, aplikasi berbasis web, aplikasi berbasis IoT yang satu rangkaian menjadi solusi end to end.

Secara singkat, Bapak Arief Darmawan, Co Founder & CTO Wiyasa Teknologi Nusantara menjelaskan Big data adalah sebuah teknologi yg memungkinkan sebuah perusahaan melakukan analisa terhadap kebutuhan informasi secara cepat dan praktis dengan jenis tampilan data yang beragam. Keakurasian terhadap data tepat sasaran, sehingga kemanfaatan teknologi big data dapat memberikan kontribusi pada perusahaan.

Jika teman-teman ingin informasi lebih lanjut tentang Big Data dan produk ERP kunjungi website https://www.wiyasasolution.co.id

Memahami teknologi kekinian memang butuh asupan analisa nyata. Seperti kegiatan Wiyasa Solution Day SAP & Big Data di Surabaya. Mungkin setelah ini kalau pergi ke Mall saya akan menyembunyikan merk sandal saya supaya tidak terdeteksi oleh teknologi Big Data. Malu ah kalau sandalnya terbaca Swallow, hehe..

You Might Also Like

3 Comments

  1. Nina

    Lheee, mbak iki rekk.. Swallow sekarang desainnya cakep2 hahaha.

  2. Dekcrayon tata

    Hmm, ini tho alasan iklan sepatu boots selalu muncul di hape, padahal cuma sekali klik web sepatu boots. Begitu juga dengan iklan jam tangan 😌 muncul terus menerus. Btw, berasa ada yang mengamati kita diam-diam ya, mbak kalo seperti ini 🤣

  3. Tatit

    Ealaah makane yen aku klik iklan gamis abis itu selalu muncul iklan gamis diHP. Karena ini tho. Brasa dikuti.

    BTW, mbak Swallow kui sandal paling penak sedunia. Nggarai gak mlecet di kaki. Masio ngemall pakai swallow asal isi dompet dollar lan emas lantakan lak yo gak popo sih. 🙂

Leave a Reply