-
‘Ngekor’ Perjalanan Dinas Pak Kapolda
Tanggal 7 – 9 Januari 2016 saya mengikuti Perjalanan Dinas Kapolda Jatim, Bapak Irjen.Pol. Drs. Anton Setiadji, SH, MH beserta pejabat Polda di Situbondo, Bondowoso, dan Jember. Selama 3 hari perjalanan dinas, banyak pengalaman yang saya dapat, terutama disiplin mengikuti protokoler yang telah disusun sebelumnya. Susunan protokoler itu amat rapi. Isinya tak hanya daftar tempat yang harus dikunjungi, tetapi juga detail lamanya perjalanan dan lamanya waktu kunjungan. Perjalanan di mulai hari Kamis jam 9 pagi dari Kantor Polda Jatim di jalan A. Yani Surabaya. Saya, dan 5 netizen dari Jawa Timur berada di antara rombongan bis yang didalamnya terdapat pejabat Polda. Selama perjalanan, saya tak banyak bertanya kemana saja tempat-tempat…
-
Pengalaman di kawal Polisi
Ini cerita pengalaman di kawal Polisi. Suatu saat saya terjebak di tengah kemacetan lalu lintas. Ketika sibuk menyelamatkan diri dari kepungan kendaraan, sekonyong-konyong dari arah belakang terdengar raungan sirine Polisi dengan kencangnya. Saya noleh belakang, rupanya sedang ada rombongan konvoi. “Dih, ini lagi! Udah tau macet, malah minta jalan. Ngerti antri, nggak, sih!” Rutuk saya jengkel. Pengendara mana yang tidak sebal melihat ketimpangan seperti ini. Apalagi saat saya tau ternyata rombongan yang lewat adalah iring-iringan penganten! Andaikan yang lewat itu ambulan orang sakit atau mobil jenazah, mungkin masih bisa di maklumi. Tapi ini.. gak penting bangeet *pke tanda kutip*. Hmm.. maksud saya penganten, kan, bukan persoalan penting. Kenapa harus pakai…
-
Menyiasati Lampu Mati
Bagaimana sih menyiasati lampu mati? Akhir-akhir ini listrik PLN sering mati. Tak tanggung-tanggung matinya di atas jam 10 malam! Paling sebal kalau mati dini hari, di waktu orang sedang nyenyak tidur. Ada yang suka tidur gelap-gelapan? Saya tidak! Itulah masalahnya.. Dibilang Phobia gelap, saya tidak mengidap penyakit itu. Tapi apa, yaa.. saya paling tidak bisa kalau tiba-tiba berada di kegelapan. Apakah keadaan itu bisa disebut Phobia? Tidak ada lampu, tidak ada cahaya sama sekali, buat saya sama dengan penyiksaan. Saya bisa berada di tempat gelap, di gua, di sebuah kamar, di gudang, asalkan tidak secara tiba-tiba. Saya akan siap jika dikasih tau lebih dulu. Jangan asik-asik tidur, pas bangun tiba-tiba…
-
Obrolan 1000 rumah murah
Obrolan tentang program 1000 rumah murah sangat menarik. Ada satu pembicaraan menarik antara saya dan mas Hakim saat ngobrol asik di ruang tamu rumah pasangan setelah bulan sebelas ini. Sambil dlosoran diatas karpet dan menikmati nyamannya tinggal di pedesaan, Mas Hakim bercerita mengenai tawaran rumah murah yang datang kepadanya. Kabarnya, Pak Presiden sedang mencanangkan program 1000 rumah murah dikisaran harga 100 juta rupiah. Yang berhak atas rumah ini adalah keluarga yang belum pernah memiliki rumah sendiri. Dan Mas Hakim dianggap sebagai salah satu calon pembeli yang strategis. Mendengar ceritanya Mas Hakim saya beringsut, lalu duduk dan nyimak pembicaraan yang menarik ini. “Ish, muraah ituu.. di Surabaya mana ada rumah harga…
-
#MeluPatroli, malah dihormati. Dikira KasatLantas!
#MeluPatroli, malah dihormati. Dikira KasatLantas! Judulnya khas koran Memorandum! 😀 Mobil yang saya tumpangi berjalan merambat saat melintas di jalan sekitaran Masjid Agung Surabaya. Menjelang malam pergantian tahun, PKL dan pengunjung yang berada di pelataran Masjid kebanggan Arek Suroboyo sangat padat. Rata-rata PKL menjual aneka pernak-pernik khas tahun baru, yaitu Terompet Tahun Baru. Cuaca malam yang cerah sangat mendukung aktifitas masyarakat yang tak mau ketinggalan merayakan momen tahunan itu. Sambil menikmati keramaian dari dalam mobil Patwal, @Anggaputs, Mas Polisi ‘seger’ yang mengemudi mobil didalamnya ada saya, Mbak Mira Sahid dan Mas Dito, bergerak perlahan. Di hampir menuju sebuah belokan, Mas @Anggaputs pun mengurangi kecepatan. Di depan sana selain masyarakat yang…