Sweet Tooth, Treat Tooth! with Femina and Systema Nano
Sejak dulu saya suka baca majalah Femina, terutama rubrik gado-gado. Tapii.. dari sekian tahun baca Femina, baru kemarin saya merasa bahagia karena Femina hadir di Surabaya. Eh, tapi bukan dalam bentuk majalah, tetapi acara Talk Show. Yaeyy..
Acara bertajuk Calling All Desert Lovers! Sweet Tooth, Treat Tooth! Digagas oleh majalah Femina bekerja sama dengan Systema Nano. Pembicara yang dihadirkan ada drg. Taufan Bramantoro seorang dokter gigi dan Emilia E. Achmadi MS. RDA, Nutritionist.
Tak hanya itu saja ada juga Chef Ken Kurniawan Masterchef Indonesia yang demo dessert dengan bahan coklat! Hmm..
Jam 9 kurang saya sudah tiba di Hotel JW. Marriot, tempat acara diselenggarakan. Jadwal acaranya sendiri sih sebenarnya jam 9 tetapi sengaja saya datang lebih pagi supaya dapat jatah coklat dari DAPUR COKLAT hihi.. soalnya jumlah coklatnya terbatas, hanya untuk 50 pendaftar pertama aja. Dari pada gak kebagian nomor mendingan datang awal, kan. Gak rugi waktu juga kok, biasanya diacara-acara lainnya suka datang paling awal. *horang rajin* 😀
Usai registrasi saya dikasih Name tag, kupon Dapur Coklat, dan paket Systema Nano yang isinya perlengkapan membersihkan gigi. Ada pasta gigi, sikat gigi dan obat kumur. Selanjutnya saya digiring dan diminta menikmati coklat yang tersedia dimeja. Coklat-coklat itu boleh dimakan sepuasnya! Nahlo.. siapa mau nolak?
Tetapiii… ada syaratnya!
Habis makan coklat harus kekamar mandi untuk gosok gigi menggunakan paket yang dibagikan tadi. Setelah itu foto dulu dibooth lalu diikutkan kontes #SweetSmile di twitter. Horee, bakal ada peluang dapat hadiah, nih 😀
Woww coklatnya buanyaaak. Bentuknya pun macam-macam. Ada yang amit-amit sampai imut-imut! Saya ngambil 3 potong brownis coklat dong plus nyoba sebiji pralines. Gak berani banyak takut gak habis. Setelah itu gosok gigi dan foto-foto di booth.
Ngobrol manis tentang sesuatu yang manis
Acara kemarin digawangi oleh Mas Arif Tirtosudiro dari UFM Jakarta. Saya kira Arif Suditomo penyiar berita itu, eh ternyata bukan hehe.. tapi seru kok, Mas Arif bawain acaranya asik.
“Siapa yang tadi sudah mencoba pasta gigi Systema Nano?”
Tanya Mas Arif ketika membuka acara.
Karena saya merasa sudah coba, saya lantas ngacung tinggi-tinggi. Kirain Cuma ngacung dowang, ternyata dihampiri sama Mas Arifnya.
“Mbak Yuni sudah mencoba produk Systema yang apa?” *asik euy namaku disebut sama Mas Arif*
“Pasta Gigi sama sikatnya, Mas”
“Bagaimana rasa pasta gigi Systema, Mbak Yuni?” *hore, disebut lagi*
Karena pertanyaannya mendadak dan saya gak siap mengatur kalimat, saya jawab aja apa adanya “Rasa pastanya sepet tapi tidak terlalu sepet. Terus ketika pertama nempel digigi, pastanya tidak membuat gigi saya ngilu”
Tau ah kok langsung keluar kata ‘sepet’ padahal maksudnya rasa mint nya tidak bikin lidah pahit. Suka gitu kan kalau habis gosok gigi lidah rasanya pahit. Nah punya Systema ini rasa pahit nggak terlalu, teksturnya juga lembut.
“Oke, terima kasih Mbak Yuni”
Pas Mas Arifnya pergi datanglah sebuah kotak ada tulisan Dapur Coklat. “ini pasti coklat. Horee!
Yak, itu tadi cerita hadiah pertama yang saya dapat.
Untuk hadiah kedua saya dapat buku dari drg. Taufan Bramantoro karena berhasil jawab pertanyaan. Sedang yang ketiga kalinya dapat hadiah doorprize! Alhamdulillah hehe..
Disesi selanjutnya ada Chef Ken Kurniawan Master Chef yang demo membuat dessert. Dessert yang resepnya dari Chef Ken ini bernama Chocolate Green Tea Mochi. Waktu untuk membuat dessert ini gak lama, lho. Hanya setengah jam! Sayangnya saya gak kebagian icip mochinya karena terbatas. Ya sudahlah yang penting sudah punya koleksi foto seframe sama Chefnya hehe..
Dari Chef Ken berlanjut talkshow bersama Bu Emilia E. Achmadi MS. RDA, Nutritionist yang menjelaskan mengenai makanan manis.
Manis memang identik dalam kehidupan kita sehari-hari. Apalagi tipikal orang Indonesia suka dengan sesuatu yang manis. Padahal kalau kebanyakan gula bisa bikin diabetes. Ih ngeri..
Lho kenapa takut diabetes sekarang kan sudah ada gula pengganti?
Benar, tetapi menurut Bu Emilia, gula rendah kalori dibuat dari bahan-bahan sintetis. Gula sintetis memang dapat rasa manisnya, justru kalorinya yang gak dapat. Daan gula pengganti lebih berbahaya daripada gula asli. Catet! Sedangkan 50% energi kita didapatkan dari gula.
Dalam talkshownya, Bu Emilia sempat memberikan tips berapa banyak gula yang boleh dikonsusmsi supaya aman untuk kesehatan tubuh. Yaitu:
Untuk perempuan 24 gram gula perhari, sedangkan untuk laki-laki 36 gram gula perhari.
Jika diukur dengan rumus kira-kira, 24 grams setara dengan 4 kali gula sachetan.
Sudah tau, kan?
Nah mulai sekarang harus cerdas memakai gula. Gula tidak perlu ditakuti, tapi diatur!
Bedah kesehatan gigi
Banyak makan manis selain mengakibatkan diabetes juga bisa mengakibatkan kerusakan gigi.
Ah, makin pusing lagi ini.. haha
Seperti yang disampaikan oleh drg. Taufan Bramantoro, intinya konsep makanan dan gigi seperti piring dan makanan. Selesai digunakan harus rajin-rajin dibersihkan.
Bukan sering-sering lho ya, tapi rajin-rajin.
Sering-sering dengan rajin-rajin itu beda.
Gigi kalau rajin-rajin dibersihkan bisa jadi sehat, tapi kalau sering-sering dibersihkan justru malah gak bagus. Misalnya habis makan langsung gosok gigi, yang terjadi adalah aliran darah digusi jadi terhambat dan air liur tidak bisa mengorganisir keasaman mulut.
Lalu bagaimana cara merawat gigi yang baik?
Dengan 3S!
S1: Sikat gigi 2 kali sehari: pagi dan malam. Saat yang bagus adalah setelah sarapan pagi dan sebelum tidur.
S2: Sabar dan menikmati proses menyikat gigi. Wajarnya menyikat gigi selama 1-2 menit. Dan jangan terlalu keras menyikat agar tidak merusak lapisan gigi.
S3: Suka minum air putih setelah makan makanan manis dan lengket. Air putih dapat membilas sisa-sisa makanan yang menempel disela-sela gigi.
Dan jangan salah penggunaan mouthwash tidak bisa menggantikan fungsi sikat gigi lho ya.. mouthwash sifatnya melengkapi keefektifan sikat gigi!
Systema Nano menembus sampai kelubang nano
Systema Nano merupakan produk kebersihan gigi yang terdiri dari pasta, gigi, sikat gigi dan mouthwash. Kelebihan produk Systema adalah satu-satunya produk yang mampu menyebarkan nano kalsium lebih cepat sehingga menjaga kebersihan gigi dan mulut secara menyeluruh.
Saat ini Systema Nano juga menyediakan website Systema-Solution yang salah satunya bertujuan membantu siapa saja yang mengalami gangguan gigi. Dengan website ini kita bisa lho melakukan konsultasi langsung dengan dokter gigi berpengalaman. Catat ya waktunya! Setiap hari Jumat jam 13.00-15.00!
Jangan sampai ketinggalan ya, gunakan waktu konsultasi dengan sebaik-baiknya supaya gigi kita selalu sehat, karena didalam gigi yang sehat terdapat senyum yang sempurna.
No more worries to go to the dentists
No more worries to eat sweet food
Richo A. Nogroho
Haha, spontan tanpa dipersiapkan mucul kata ‘sepet’ yah, mbak. hihihi, jujur sekali :D. bentuk coklatnya lucu-lucu, dan dimakan sepuasnya?, wauh. eh iyah, mbak banyak dapat hadiah yah, waha, alhamdulillah 🙂
Yuniari Nukti
Haha kebiasaan Blogger harus berkata jujur 😀
HM Zwan
3S nya bisa tuh hehehe….wah berarti sekarang harus nyatai kalo sikat gigi ya hehe
Yuniari Nukti
Kata Bang Rhoma, santaaiii…
klo terlalu digosok-gosok giginya malah bikin rusak gigi, mbak 🙂
Beby
Aaaaakk.. Di sini jugak banyak cokelaaaaaat.. :'(
Yuniari Nukti
Mana-mana? bagi dong, Beb :))
arga litha
waaah borong banyak hadiah^^
eh itu masterchef yang di tipiii #norak
keren, mak! iso foto bareng ngono, ee..
hihi, keceplosan yaa bilang sepet. terlalu jujur, hehe
Yuniari Nukti
Iya, gak nyangka dapat banyak hadiah hehe..
Kalau ada artis lewat noraknya tetap dipertaruhkan demi bisa dapat gambar seframe 😀
Titi Alfa Khairia
haiyaaaaa poto sama cef Kurniawan…… Asyik banget ya acaranya Mbak Yuni. Saya juga penggemar Femina dan mersa beruntung banget bisa hadir di sana. BTW yg kupon 50 pendaftar pertama itu dapet cokelat yg diselipin di bunga2 itu??? aku lupa ngga nukar kuponku. rugiiii
Yuniari Nukti
Wih Bu Titi sayang banget gak ditukarkan, coklatnya bagus lho Bu.. saya dapat coklat bentuk biola, Bu.. ada yang bentuk mawar juga sih 🙂
Nurul Rahmawati
Yak. karena daku orangnya suka datang mefffeeeetttt (telat) maka melayanglah kesempatan dapat cokelat unyu bentuk biola ituuuh :(((