Ayo Masuk SMK: Alasan Sekolah Menengah Kejuruan Makin Diminati

Butik Ageman SMKN 1 Buduran Sidoarjo

Di ruangan seluas kurang lebih 64 meter persegi terdapat beberapa remaja putri sedang menghadap layar monitor dengan jemari sibuk menekan tombol mouse komputer. Nyaris tanpa suara. Tidak, mereka sedang tidak bermain game, namun sedang menyelesaikan gambar baju yang didisainnya. Dilihat dari aktivitasnya, tampak mereka mencari padu padan warna yang cocok dengan sketsanya.

Di sudut lain terlihat manekin berukuran mini berjajar di rak mengenakan berbagai model baju. Ada baju pesta, baju adat, hingga kebaya. Sangaaat manis.

Masih di dalam ruangan itu pula terdapat mesin-mesin jahit yang biasanya digunakan oleh siswi jurusan Fashion Disain dan Tata Busana.

Itulah ruangan pertama yang saya masuki ketika mengikuti sesi tour sekolah di SMKN 1 Buduran Sidoarjo yang di pandu salah satu siswi jurusan Pariwisata pada kegiatan Pelatihan Promosi Vokasi dengan tema Ayo Masuk SMK: Menggelorakan Semangat Cinta dan Bangga Masuk SMK yang diselenggarakan oleh Ditjen Pendidikan Vokasi Kemdikbud Ristek yang dihadiri oleh blogger dan pelaku kehumasan digital di satuan pendidikan vokasi se-Surabaya dan Sidoarjo, 20 Juni 2022 lalu.

Promosi Vokasi Ayo Masuk SMK

Ruangan selanjutnya saya diajak masuk ke dalam Griya Ageman yang rupanya sebuah butik yang menjual hasil karya siswa-siswi SMKN, Wow! Modelnya gemesin dan warnanya unyuuu.

Perjalanan saya belum selesai. Selanjutnya kami diajak masuk ke dalam EdoHotel, yaitu hotel yang dibuka untuk umum namun juga digunakan sebagai tempat praktek kerja siswa-siswi jurusan Perhotelan, Usaha Perjalanan Wisata, dan Spa dan Beauty Therapy SMKN 1 Buduran.

Oya satu lagi, kami juga mampir di TitikSatu Kopi, yakni kedai Kopi Kekinian a la jurusan Tata Boga di Sekolah Menengah Kejuruan yang berlokasi di Jalan Jenggolo No. 1B Sidoarjo.

Ayo Masuk SMK: Alasan Sekolah Menengah Kejuruan Makin Diminati

SMKN 1 Buduran Jurusan Kecantikan

Mungkin kalian heran dengan suasana sekolah Kejuruan yang saya ceritakan di atas. Ini sekolah apa tempat kerja?

Yap, memang begitulah suasana sekolah kejuruan, tempat menimba ilmu sekaligus praktek industri. Aktivitas keseharian mereka nggak hanya menerima materi aja tapi juga ‘belajar kerja’. Seru banget pokoknya!

Sebagai lulusan sekolah kejuruan, saya makin bangga dengan komplitnya jurusan SMK. Jaman saya dulu jurusannya belum sebanyak sekarang, palingan Sekretaris, Manajemen Bisnis, dan Akuntansi. SMK ‘laki’ nggak jauh-jauh dari Listrik, Mesin, dan Bangunan. Di sekolah saya dulu prakteknya di Bank Sekolah, Perpustakaan, Kantin Sekolah hingga Kantor TU. Petugasnya digilir sesuai jurusan.

SMKN 1 Buduran Sidoarjo

Untuk SMKN 1 Buduran, sungguh saya salut. Sekolah ini penerapannya benar-benar maksimal. Bayangkan betapa serunya di dalam sekolah ada hotel, café, spa & salon. Bisa-bisa pulang sekolah nggak langsung pulang, tapi cangkruk dulu minum kopi, haha..

Dipaparkan oleh Dr. Wardani Sugiyanto, M.Pd bahwa jumlah siswa SMK di Indonesia menurut data 9 Juni 2021 sebanyak 5.169.387 dengan total sekolah sebanyak 14.268. Ada 9 bidang keahlian yang dimiliki saat ini yaitu:

1. Teknologi dan Rekayasa
2. Teknologi Informasi dan Komunikasi
3. Bisnis dan Manajemen
4. Pariwisata
5. Agribisnis dan Agroteknologi
6. Kesehatan dan Pekerjaan Sosial
7. Kemaritiman
8. Seni dan Industri Kreatif
9. Energi dan Pertambangan

Promosi Vokasi

Melihat makin bertambahnya bidang keahlian, tentu semakin menarik minat masyarakat masuk ke Sekolah Kejuruan. Sesuai Inpres No. 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi SMK dalam Rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing SUmber Daya Manusia Indonesia ada 6 poin yang dilakukan supaya pendidikan vokasi kian mendapat kepercayaan di mata masyarakat

1. Membuat Peta Jalan Pengembangan SMK
2. Pengembangan dan Penyelarasan Kurikulum
3. Inovasi Pemenuhan dan Peningkatan Profesionalitas Guru dan Tenaga Pendidik
4. Kerjasama Sekolah dengan dunia usaha, industri, serta perguruan tinggi
5. Meningkatkan Akses Sertifikasi Lulusan SMK dan Akreditasi SMK
6. Membentuk Kelompok Kerja Pengembangan SMK

Promosi Vokasi Gelorakan Semangat Cinta dan Bangga Masuk SMK

Promosi Vokasi Surabaya

Meningkatnya reputasi pendidikan vokasi di Indonesia tentu tak luput dari peran kehumasan dalam mempromosikan Sekolah SMK di tanah air.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Wilayah Surabaya-Sidoarjo, Lutfhi Isa Anshori, menyebutkan, “Percepatan revitalisasi saja tidak cukup tanpa saling menguatkan antar-SMK. Dengan banyaknya perubahan, baik teknologi, dunia kerja maupun kebijakan, kita harus membangun SMK lebih kuat agar tingkat kepercayaan masyarakat makin tinggi terhadap SMK. Dengan kegiatan ini, saya berharap para peserta dapat mempromosikan SMK dengan berbagai cara kekinian,” tuturnya.

Sedangkan Kepala SMKN 1 Buduran, Agustina, mengatakan, “Dengan banyaknya SMK berkualitas menjadikan tamatan SMK luar biasa. Karenanya kegiatan ini akan bersama-sama menggelorakan SMK kepada masyarakat. Semoga acara ini dapat mempromosikan SMK dengan sukses agar masyarakat bangga masuk SMK,” ujarnya.

Penggiat Sosial Media dan juga doktor Media dan Budaya Digital, DR. Rulli Nasrullah, M.Si (Kang Arul) dalam materinya, Promosi SMK Vokasi yang Komunikatif dan Inovatif, menjelaskan bagaimana suatu personal information dapat menjadi branding hingga membuat khalayak bisa menerima dan mempersepsikan hal yang sama.

Titik Satu Kopi Cafe

Dicontohkan permen Kopiko. Kita ingin menganggap kopiko sebagai permen aja atau sebagai permen penghilang ngantuk? karena meskipun sama namun image yang terbangun akan berbeda, termasuk segmennya. Jika permen maka dibuat untuk anak-anak, jika kopi maka yang mengkonsumsi adalah orang dewasa atau mungkin pegawai kantoran.

Branding yang tepat adalah menemukan VALUE yang bisa dijual kepada masyarakat. Jangan sampai apa yang kita jual bukan isi produknya, tetapi nilai yang ada di sekitar produk.

Kopi karya anak SMK Sidoarjo
Kopi Kekinian karya Jurusan Tata Boga SMKN 1 Buduran

Menjelang PPDB SMK, Kang Arul memberi beberapa tips promosi yang dapat dilakukan oleh SMK antara lain:

– Membuat brosur sekolah yang menarik dan jujur lalu dipublikasikan secara online dan offline
– Membuat kalimat promosi yang makjleb misalnya, “lulus SMK di sini bisa buka bengkel sendiri
– Mendaftarkan akun sekolah ke Google Business untuk memberi kesempatan kepada masyarakat memberikan rating dan ulasan
– Lebih penting lagi saat penerimaan murid baru pastikan persiapannya lengkap dan terkoodinir dengan baik.

Jadi buat orang tua dan calon siswa, mengingat PPDB SMK Surabaya sudah dekat, yuk mulai dipikirkan sekolah tujuan beserta jurusannya. Pastikan kalian tidak salah pilih ya, sesuaikan dengan bakat dan kesukaan aja. Ayo masuk SMK!

You Might Also Like

Leave a Reply