Scarlett Glowtening Serum
Kecantikan

Scarlett Glowtening Serum Buat Yang Malas Skincare-an Tapi Pingin Wajah Cerah Merona

Beberapa hari terakhir ini saya dilanda kemalasan yang luar biasa. Padatnya aktivitas membuat energi saya habis dan awang-awangen membersihkan muka. Untungnya terbantu dengan Scarlett Glowtening Serum sehingga wajah nggak tampak kusam-kusam amat

Perawatan Wajah Scarlett Whitening

Selama beberapa bulan belakangan saya memang rutin menggunakan rangkaian produk perawatan kulit Scarlett. Menurut teman-teman, sejak menggunakan skincare by Felicya Angelista itu, wajah saya mengalami perubahan yang signifikan, tampak terawat dan terlihat lebih cerah dari sebelumnya. Alhamdulillah selama ini kulit saya cocok aja dan nggak mengalami masalah yang aneh-aneh.

Rupanya Scarlett kian memahami keinginan orang-orang yang ingin memiliki wajah cerah secara instan dengan menghadirkan produk face care terbarunya, yakni Scarlett Glowtening Serum. Wah, makin makin deh sama Scarlett. Apalagi serum ini direkomen untuk digunakan setelah penggunaan serum brightening atau acne. Udahlah makin glowing aja deh!

Scarlett Glowtening Serum buat yang Malas Skincare-an Tapi Pingin Wajah Cerah Merona

Salah satu sifat buruk saya adalah mudah berganti mood. Kalau sudah ngantuk pinginnya tidur sehingga abai dengan kewajiban merawat muka. Sering saya nggak pakai cream malam saking gak kuatnya nahan rasa kantuk, padahal fungsi cream malam bagus banget sebagai antioksidan dan membuat kulit jadi cerah.

Sebagai Facecare Scarlett addict, saya mulai teracuni dengan serum glowtening yang menurut banyak review efektif mencerahkan kulit wajah. Masa gitu, sih?

Daan, begitulah momen 12.12 saya gunakan abis untuk berburu skincare, bhuahaha!

Scarlett Glowtening Serum

Scarlett Glowtening Serum setau saya sudah beredar di pasaran beberapa saat terakhir, namun saya masih menahan diri untuk membelinya. Biasalah, nunggu baca ulasannya dulu, hehe..

Bukannya saya nggak yakin dengan keampuhan serum brightening Scarlett yang rutin saya pakai, namun kemunculan serum Glowtening menurut saya dapat menunjang kemanfaatan dari kedua produk ini. Istilahnya saling melengkapi gitu..

Menariknya, serum Glowtening ini dapat dipakai bersamaan dengan serum brightening maupun Acne, jadi buat yang kulitnya memiliki masalah seperti jerawat atau flek akan mendapatkan hasil lebih maksimal yakni mengatasi peradangan, menyamarkan bekas jerawat/flek, sekaligus membuat wajah menjadi lebih cerah

Tapii, ketika kemalasan merawat kulit sedang menyergap seperti yang saya alami, serum ini sah-sah aja kok dipakai sendirian. Hasilnya nggak mengecewakan juga

Serum untuk menghilangkn flek hitam

Review Scarlett Glowtening Serum untuk Kulit Normalku

Memiliki kulit normal dan cenderung baik-baik saja anugerah terbesar, tinggal bagaimana menjaganya supaya selalu tampak segar dan menyenangkan. Termasuk mempertahankan supaya flek hitam gak muncul lagi. Di blog ini saya sering curhat mengenai flek hitam, tapi sejak rajin perawatan Scarlett, sekarang udah lumayan memudar.

Sebagai info, Scarlett Whitening Face Care terdiri dari 2 series,

1. ACNE SERIES (Acne Serum dengan Acne Day & Night Cream) Kemasan warna Ungu

Scarlett Acne Series

Seri Acne ini bermanfaat melembabkan dan menghidrasi kulit, menyamarkan pori-pori dan garis halus pada wajah, juga membantu meredakan peradangan jerawat dan menyembuhkan jerawat.

Kandungan bahannya terdiri dari CM Acnatu, Poreaway, Double Action Salicylic Acid, Natural Vit C, Natural Squalane, Hexapeptide-8, Aqua Peptide Glow, dan Triceramide

2. BRIGHTLY SERIES (Brightly Ever After Serum dengan Brightly Ever After Day & Night Cream) Kemasan warna Pink

Scarlett Brightly Series

Seri Brightly memiliki manfaat meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, membantu mencerahkan kulit dan memudarkan bekas bekas jerawat, menyamarkan pori-pori, garis halus, serta mengencangkan kulit wajah.

Kandungan bahannya antara lain Niacinamide, Hexapeptide-8, Glutathione, Rainbow Algae, Aqua Peptide Glow, Rosehip Oil, Poreaway, Triceramide, Natural vit C, dan Green Caviar

Nah, Scarlett Glowtening Serum ini hadir dengan kemasan botol kaca berukuran 15 ml yang mirip dengan sodaranya Serum Brightening atau Serum Acne, namun tampil dengan kotak berwarna merah

Yang membedakan dari serum-serum lainnya, Glowtening Serum teksturnya kental dengan warna putih seperti face creamnya Scarlett. Awalnya heran juga sih, ini serum apa cream?

Nilai plus dari saya buat serum ini, meskipun seperti cream, saya suka dengan bentuk kemasannya yang dilengkapi pipet. Lebih higienis aja, gak main colek-colek pakai jari. Bolehlah inovasinya..

Dalam kotak kardusnya, disebutkan jelas kalau Scarlett Glowtening Serum mengandung 16,5% bahan aktif antara lain Tranexamide Acid, Niacinamide, Aloe Vera Extract, Allantoin, Licorice Extract, Calendula Oil, Geranium Oil, dan Olive Oil yang diklaim memberi manfaat Membantu mencerahkan kulit wajah, Membantu membuat kulit menjadi lebih glowing, Membantu memudarkan bekas – bekas jerawat, Membantu membuat kulit menjadi lebih sehat, Menyamarkan garis-garis halus dan flek hitam pada wajah, dan Menenangkan dan memperbaiki skin barrier.

Oya serum ini dapat digunakan untuk segala jenis kulit, ya, baik itu kulit Normal, Kering, Kombinasi, Berminyak, Rentan Berjerawat, maupun yang jenisnya Sensitif. Catatan penting dari saya, saat pemakaian sebaiknya gunakan dengan bijak karena kalau kebanyakan akan membuat kulit terasa berminyak. Di kulit normal saya begitu, mungkin akan terasa beda bila digunakan oleh yang jenis kulitnya kering. Pada kenyataannya, kandungan bahan serum ini sebagai besar memang oil.

Sensasi pemakaiannya sendiri menurut saya ringan saat diaplikasikan tapi butuh beberapa saat untuk meresap sempurna. Efek pemakaian selama 3 minggu kulit jadi terasa lembab. Kata Suami pipi saya jadi kenyal dan menggemaskan, dia makin hobi nyiwel-nyiwel pipi, eaaa…

Untuk efek cerah, ada sedikit peningkatan, mungkin kalau habis sebotol akan lebih kelihatan hasilnya, sih ya.

Cara penggunaannya bagaimana?

Scarlett Glowtening Serum dapat digunakan pada pagi dan malam hari setelah pemakaian Brightening Serum atau Acne. Tunggu beberapa saat sampai meresap, baru teteskan 2-3 tetes Glowtening Serum lalu usapkan ke kulit dan pijat secara perlahan sampai serumnya merata.

Serum Scarlett ini juga aman digunakan karena telah terdaftar di BPOM RI NA 18211900313. Produk ini juga diklaim aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui dengan catatan sebelum pemakaian konsultasi dulu dengan dokter.

Scarlett Brightly Essence Toner Menyegarkan Kulit dan Mengencangkan Pori

Scarlett Brightly Essence Toner

Satu lagi produk barunya Face Care Scarlett yakni Essence Toner yang terdiri dari Acne dan Brightly Essence Toner. Kebetulan toner saya lagi habis, dan ingin menggunakan produk yang berfungsi ganda biar aktifitas merawat muka nggak lama-lama. Biasanya kan toner sendiri, essence sendiri, nah produk Scarlett ini 2In1, lebih praktis pakainya. Udah teregistered juga di BPOM RI NO 18211204658

Saya baru pengguna essence, biasanya cuma toner aja. Cuman kebutuhan essence ini memang penting buat saya untuk membantu penyerapan serum lebih cepat dan juga melembabkan kulit.

Nah, Scarlett Brightly Essence Toner ini mengandung bahan-bahan yang sangat saya butuhkan antara lain:

Vitamin C dipercaya dapat meningkatkan produksi kolagen
Glutathione dapat mencerahkan kulit wajah
Witch Hazel Extract bermanfaat meredakan peradangan serta membantu mengencangkan pori sehingga kulit tampak halus
Jeju Propolis Extract berfungsi meregenerasi kulit dan membuat tekstur kulit terasa lebih halus dan wajah menjadi lebih kenyal
Allantoin untuk melembabkan dan menenangkan iritasi pada kulit
Niacinamide membantu mengecilkan pori-pori besar
Grape Water melembabkan, menenangkan dan memberikan sensasi segar di kulit

Pertama kali bersentuhan dengan essence toner Scarlett saya mengira teksturnya akan encer seperti toner pada umumnya, ternyata kental dong seperti essence. Pantesan ketika saya semport di muka keluarnya gak sekencang air toner biasanya. Dengan kemasan botol 100 ml essence toner ini akan awet karena disemprot sedikit aja sudah bisa buat meratakan seluruh area wajah.

essence toner Scarlett

Serunya, essence toner Scarlett ini ada sensasi mint-mint-nya dan ketika diaplikasikan ke kulit bikin wajah jadi adem dan segar.

Saya paling suka dengan penampilan essence tonernya, tampak manis dalam botol bening dan di dalamnya terdapat bola-bola berwarna pink yang konon bola-bola ini mengandung niacinamide. Niacinamide akhir-akhir ini memang sedang trend sebagai bahan pembuatan skincare karena bermanfaat merawat kulit berjerawat dan iritasi, sekaligus menyamarkan pori-pori, mengatur produksi minyak pada wajah dan memudarkan bekas jerawat.

Cara Pemakaian Scarlett Glowtening Serum dan Scarlett Brightly Essence Toner

Untuk mendapatkan hasil perawatan wajah yang maksimal biasanya disarankan menggunakan produk yang dalam satu rangkaian. Selama ini yang saya lakukan begitu makanya hasilnya lumayan memuaskan.

Tapi kehadiran Scarlett Glowtening Serum membuat saya bingung, kan udah pakai serum brightening, kok pakai serum glowtening lagi?

Nah, biar gak bingung saya akan bagikan tahapan Cara Pemakaian Scarlett Glowtening Serum dan Scarlett Brightly Essence Toner.

1. Facial Wash. Sebelum memulai perawatan, pastikan wajah bersih dari debu dan make up bersihnya sempurna. Gunakan secara rutin pagi dan malam hari

2. Essence Toner. Fungsinya untuk membersihkan sisa kotoran setelah dibersihkan menggunakan facial wash. Fungsi essence toner membantu penyerapan tahapan skincare selanjutnya

3. Serum Acne/Brightly. Usapkan beberapa tetes serum secara merata di kulit sambil dipijat-pijat ringan. Tunggu beberapa saat hingga serum terserap kulit

4. Serum Glowtening. Lanjutkan dengan pemakaian serum glowtening ke seluruh kulit wajah supaya kulit jadi cerah, glowing, dan sehat.

5. Face Cream. Gunakan Scarlett Brightly Ever After Day & Night Cream pada pagi dan malam hari

6. Sunscreen. Lindungi wajah saat pagi hari menggunakan tabir surya supaya kulit terlindungi dari sinat matahari

Scarlett Brightly Ever After Serum

Buat teman-teman yang sedang mencari skincare pencerah, saya merekomendasikan Scarlett Glowtening Serum karena skincare ini telah teruji bebas Merkuri & Hydroquinon. Cocok buat semua jenis kulit dan terbukti memberikan efek nyata di wajah. Kalau saya akan terus menggunakan produk ini sih karena sudah klik dengan produk-produknya Scarlett. Belinya di mana? langsung saja klik tautan ini ya: https://linktr.ee/scarlett_whitening

 

8 Comments

Leave a Reply to Bibi Titi Teliti Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *